8 Jenis Kemasan Produk Makanan Bisnis UKM. Produk Lebih Aman dan Menarik

Kemasan Produk Makanan

Kemasan produk makanan ternyata tak bisa dianggap sepele dalam sebuah bisnis. Karena kemasan selain berfungsi mempercantik suatu produk sehingga meningkatkan nilai jual. Ternyata plastik juga mampu mempengaruhi daya simpan atau kadaluwarsa suatu produk. Sehingga Anda tak boleh sembarangan memilih bahan untuk kemasan produk Anda. Karena jika salah maka produk yang Anda kemas akan cepat rusak dan membuat kapok pembeli.

Bahkan sebuah produk makanan terkenal karena salah memilih kemasan membuat produknya dimakan ulat sehingga para konsumen melapor ke sebuah media. Perusahaan tersebut pun mendapatkan peringatan keras hampir saja tak boleh berproduksi lagi.

Anda tak mau bukan bisnis Anda terhenti hanya karena sebuah kemasan? Berikut 8 jenis kemasan plastik yang cocok untuk usaha Anda. Jangan sampai salah pilih ya.

  1. Vakum Bag

 Kemasan Makanan yang Cocok Untuk Usaha Anda

Kemasan ini digunakan untuk meningkatkan daya tahan atau lamanya kadaluwarsa suatu produk. Bahannya terbuat dari barier Nylon, sehingga udara tidak bisa masuk lagi begitu juga udara yang berada dalam kemasan. Saat divakum, udara keluar sehingga mencegah cepatnya proses oksidasi yang menyebabkan kuman dan bakteri masuk ke dalam kemasan yang akan menyebabkan makanan lebih cepat mengalami kerusakan (basi) sehingga makanan bisa tahan lama hingga berbulan-bulan.

Kemasan yang memiliki ketebalan 80 micron ini cocok untuk membungkus seafood, bakso, ikan, daging, kacang, beras dan sosis.

  1. Stand Up Pouch Cairan

Kemasan Makanan yang Cocok Untuk Usaha Anda

Kemasan yang satu ini cocok untuk segala cairan seperti saus, kecap, sabun cair, minyak nata de coco lain-ln. Plastik ini anti bocor sehingga aman jika digunakan untuk mengemas produk yang cair. Kemasan ini juga bisa divakum sehingga bisa menghilangkan gelembung udara yang berada di dalam kemasan.

  1. Zipper Stand Up

Jenis Kemasan Makanan yang Cocok Untuk Usaha Anda

Kemasan ini cocok untuk makanan ringan seperti snack, keripik, abon, kopi namun tidak cocok untuk cairan. Plastik kemasan zipper ini sangat bening sehingga produk bisa langsung dipamerkan karena dari luar terlihat sangat jelas.

Zipper merupakan salah satu kemasan produk makanan yang sangat disukai pelanggan karena bisa dengan mudah dibuka dan ditutup. Sehingga mencegah makanan lempem. Kemasan yang memiliki ketebalan 120 micron ini memiliki material super clear pp.

  1. Zipper Pouch

Jenis Kemasan Makanan yang Cocok Untuk Usaha Anda

Kemasan yang satu ini hampir mirip dengan kemasan Zipper Stand Up bedanya kemasan ini tidak berdiri. Kemasan ini terbuat dari material super clear PP sehingga plastiknya terlihat sangat bening. Sehingga produsen bisa memamerkan produknya secara langsung.

Meski terbuat dari plastik namun kemasan satu ini fungsinya sama seperti stoples yang bisa dibuka dan ditutup. Sehingga cocok untuk jenis makanan camilan karena jika camilan belum habis bisa disimpan dahulu tanpa khawatir akan dikerubungi semut atau lempem.

Kemasan ini juga cocok untuk membungkus abon, kopi dan makanan ringan lainnya namun tidak dianjurkan untuk mengemas cairan karena akan mengalami kebocoran.

  1. Kombinasi Stand Up

Kemasan UKM yang Cocok Untuk Usaha Anda

Kemasan yang satu ini merupakan kombinasi  semua kemasan yang unggul. Kemasan ini memiliki kemampuan untuk menjaga produk dari sinar matahari dan oksigen karena terbuat dari bahan aluminium foil.

Kemasan ini juga transparan sehingga produk bisa langsung dipamerkan dengan jelas. Selain itu kemasan ini juga model kemasannya zipper yang lebih modern dan sedang trend di pasaran. Dan bisa dibuka tutup sehingga apabila tidak habis bisa dikemas lagi dan tak perlu khawatir akan dikerubungi semut atau melempem.

  1. Kombinasi Pouch

Jenis Kemasan Makanan yang Cocok Untuk Usaha Anda

Kemasan ini mengombinasikan metal di bagian belakang dan plastik OPP bening yang terdapat di bagian depan. Kemasan ini juga menghasilkan pembungkus makanan yang eksklusif dan juga bisa meningkatkan ketahanan produk karena bisa meningkatkan ketahanan produk.

Karena lapisan kombinasi pouch metal mampu menghalau sinar matahari dan oksigen masuk ke dalam. Kemasan yang memiliki ketebalan 90 micron ini cocok untuk mengemas produk seperti snack, keripik, abon, kerupuk dan ikan.  

Kombinasi Pouch dikatakan sebagai kemasan yang menjadi solusi yang sempurna untuk penyimpanan jangka panjang yang mampu mencetak, laminasi dengan berbagai bahan dan kebutuhan Anda.

Dari segi lapisan pouch kombinasi memiliki perbedaan masing-masing, ada yang berjenis printing pada ke dua belah sisi ada juga yang sisi pertamanya saja sementara kedua transparan dan sebaliknya.

7. Pouch Full Foil

Jenis Kemasan Makanan yang Cocok Untuk Usaha Anda

Pouch Full merupakan kemasan yang terbuat dari aluminium foil yang secara keseluruhan bisa menjamin kualitas dari bahan-bahan atau produk yang dibungkus di dalamnya. Biasanya makanan yang dikemas dalam pouch tersebut adalah makanan yang memiliki cita rasa yang khas, memiliki kualitas yang baik dan kerenyahan tersendiri.

Sehingga makanan yang kualitasnya tinggi itu sangat cocok jika dikemas dengan kemasan yang terbuat dari bahan aluminium secara keseluruhan. Makanan tersebut bisa bertahan lebih lama dengan rasa yang sama, karena terjamin dalam proses pengemasan yang professional dan berkualitas.

  1. Plastik Shrink Film

Kemasan Makanan yang Cocok Untuk Usaha Anda

Kemasan ini memiliki tiga jenis yaitu PVC Shrink, POF Shrink dan PE Shrink.  Pengemas makanan ini banyak digunakan di berbagai jenis  industri. Mulai dari industri rumah tangga seperti piring, panci, sendok, gelas dan lain-lain.

Dengan kemasan ini semua produk bisa terhindar dari kotoran dan debu sehingga bisa ke tangan konsumen dalam keadaan bersih dan tidak lecet ataupun rusak. Kemasan ini pun memiliki fleksibilitas dan kualitas yang tinggi. Kemasan tersebut juga tersedia dalam berbagai ukuran yang bisa disesuaikan dengan keinginan dan kebutuhan dari setiap usaha yang sedang dijalankan. Volume dan ketebalan produk tersebut pun tergantung dari kualitas produknya.

Untuk produk yang dikemas di dalam kaleng, di dalam kardus atau di tempat lainnya juga bisa ditambahkan shrink film sehingga bisa mengoptimalkan pengamanan terhadap produk tersebut yaitu dengan mencegah kerusakan yang terjadi pada kemasan agar tidak tertular dan menyebar ke kemasan lain. Dengan kemasan ini pun bisa menambah nilai jual karena plastik film membuat produk menjadi lebih eksklusif.

a. POF Shrink

Kemasan Makanan yang Cocok Untuk Usaha Anda

Kemasan yang satu ini sangat tipis ketebalannya hanya 15 micron namun sangat ulet dan sulit untuk dirobek. Tapi jika sudah terobek akan sangat mudah dibuka. Tingkat transparansi kemasan ini sangat tinggi sehingga sangat cocok untuk produk high class karena bisa menampakkan produk yang dibungkus dengan jelas food grade.

Karakter POF sangat kuat sehingga sangat populer untuk shrink wraping makan dan berbagai macam produk ritel lainnya.

b. PVC Shrink Film

Kemasan ini lebih tebal dibandingkan dengan POF Shrink Film namun tingkat transparansinya tak setinggi POF. Karena lebih buram.  Karakteristik kemasan ini kuat tetapi sangat brittle yang cocok untuk pengemas produk untuk distribusi. Kemasan ini paling banyak digunakan karena harganya lebih terjangkau. Biasanya digunakan untuk mengemas makanan kaleng, shuttle cock dan buku.

c. PE Shrink

Jenis Kemasan Makanan yang Cocok Untuk Usaha Anda

Kemasan produk makanan ini lebih tebal dibandingkan dengan PVC Shrink yakni 50 micron. PE Shrink juga sangan kuat dan ulet sehingga sulit robek. Namun sayang tingkat transparansinya buram. Namun harganya lebih terjangkau dibandingkan dengan POF dan PVC Shrink. Biasanya digunakan untuk membungkus soft drink.