Saturday, November 23, 2024
spot_img
HomeMarketingTips Agar Stand Bazar Anda Banyak Dikunjungi

Tips Agar Stand Bazar Anda Banyak Dikunjungi

Melakukan promosi produk UKM dengan mengikuti bazar memang susah-susah gampang. Terkadang sudah bayar malah sewa stand justru produk yang dipromosikan tidak laku bahkan mengalami kerugian karena harus bayar kebersihan, keamanan, makan dan parkiran. Lalu bagaimana agar stand bazar yang kita sudah kita dirikan bisa dikunjungi banyak orang? Tentunya Anda harus mencoba hal-hal yang unik sehingga pengunjung pun tertarik untuk datang. Berikut tips bazar dari GOukm.id;

Tips Bazar Stand ramai Untung Besar

  1. Promosikan Stand Bazar Anda Lewat Media Sosial

Tak ada salahnya dengan menggunakan akun pribadi Anda untuk mempromosikan stand bazar Anda. Agar lebih efektif promosi mulai dilakukan menjelang satu atau dua hari menjelang bazar dan terus dilakukan hingga hari terakhir bazar. Promosikan kelebihan produk-produk jualan Anda. Tapi untuk update status lebih baik dilakukan dalam waktu berjangka jangan terlalu sering karena pengunjung medsos justru akan bosan dan melewati status yang sedang Anda share.

  1. Sediakan Video Promo

Menyebarkan brosur dan berbicara panjang lebar dengan pengunjung stand sepertinya bukan lagi cara efektif untuk menjual produk UKM Anda. Lebih baik Anda menyediakan media promo, seperti video dengan durasi singkat 2-3 menit. Dalam video tersebut Anda bisa menceritakan produk Anda, agar lebih menarik dan tidak membosankan buatlah video animasi yang sekarang sedang trend dan ditambah juga dengan data-data singkat keunggulan produk Anda.

  1. Sediakan Suvenir

Salah satu cara efektif untuk menarik pengunjung yang datang adalah dengan menyediakan suvenir.Biasanya mereka akan tertarik untuk datang. Tak perlu suvenir yang mahal misalnya saja pulpen, pensil, goody bag, block note atau gantungan kunci. Jika bisa Anda menambahkan merk dan no handphone pada suvenir Anda.

  1. Sediakan minuman dan snack ringan gratis

Biasanya para pengunjung lebih tertarik ke stand yang menyediakan makanan dan minuman gratis. Ketika mereka sedang menikmati makanan yang Anda sajikan, Anda bisa mempromosikan produk Anda. Tak perlu makanan atau minuman yang mahal. Cukup teh gelas dan keripik mereka sudah senang.

  1. Adakan Kuis

Buatlah kuis tanya jawab seputar produk Anda dengan hadiah yang menarik. Tentunnya ini akan menarik mereka untuk menyimak seputar produk Anda.

Nely Merina
Nely Merina
Mengawali karir dari lembaga Pers Mahasiswa. Bergabung denga tim riset untuk menulis berbagai buku. Hobi Photography punya Moto Hidup “Berbagi itu Kesenangan”
RELATED ARTICLES