Thursday, November 21, 2024
spot_img
HomePeluang UsahaUsaha Es Pisang Ijo, Peluang Usaha Ketika Musim Panas Tiba

Usaha Es Pisang Ijo, Peluang Usaha Ketika Musim Panas Tiba

Ketika panas terik matahari menempa tubuh pastinya Anda ingin meminum es bukan? Tapi bagaimana jika ternyata perut juga lapar? Sepertinya usaha es pisang ijo cocok untuk Anda yang kehausan dan kelaparan. Saat ini minuman dingin khas Makasar itu sedang menjadi trend di beberapa perkotaan di Indonesia. Karena rasanya yang memang cocok di lidah dan harganya sesuai dengan kocek orang biasa.

Baca Juga : Usaha Es Rujak Es Krim 

Mumpung sedang naik daun, mengapa Anda tidak mencoba saja memulai usaha es pisang ijo. Sepertinya bisnis yang menjanjikan, apalagi saat ini musim hujan belum datang. Lalu bagaimana cara memulai usahanya, berikut tipsnya ;

Pertama, Siapkan Inventaris Barang seperti Gerobak, mangkok, kompor, tabung gas, pisau, panci, wadah, meja, sendok, nampan dan peralatan tambahan lainnya.

Kedua, Siapkan Bahannya seperti tepung terigu, gula tepung, santan, tepung beras, gula pasir, gula halus, buah pisang raja, daun suji, daun pandan, minyak goreng, sirup cocopandan dan es batu.

Manfaat Es Pisang Ijo Bagi Kesehatan

Makanan khas di Sulawesi Selatan, ini terbuat dari bahan utama berupa pisang ijo. Pisang ijo berupa pisang yang dibalut dengan adonan tepung yang berwarna hijau dan cara memasaknya dengan mengkukus di sebuah dandang. Tepung berwarna dibuat dari tepung, air, pewarna hijau atau air daun suji dan air daun pandan.

Es pisang Ijo sendiri sangat bermanfaat bagi yang sering mengkonsumsinya, Karena pisang ijo mengangdung kadar pektin yang tinggi sehingga mampu untuk melindungi selaput lendir lambung dari pengaruh asam lambung.Selain itu daging pisang yang lembut juga bermanfaat dalam mengobati penyakit radang usus.

Baca Juga : Membuat Es Krim Cone dengan Mesin Es Krim

Kandungan serat, lemak dan minyak didalamnya ampuh melindungi dinding lambung dan usus sehingga berfungsi sebagai lapisan antiradang. Selain itu bisa juga digunakan sebagai peningkat kekebalan tubuh, obat hipertensi, mencegah penyakit jantung dan mengatasi gangguan pencernaan lainnya.

Biasanya es pisang ijo dijual mulai dengan harga Rp 5.000 hingga Rp 15.000 per porsinya. Untu pemasarannya Anda bisa mencobanya di lapangan-lapangan olahraga, sekolah, perkantoran, jalan raya hingga rumah makan. Sepertinya masih banyak peminatnya. Selamat Mencoba Sahabat UKM !

Nely Merina
Nely Merina
Mengawali karir dari lembaga Pers Mahasiswa. Bergabung denga tim riset untuk menulis berbagai buku. Hobi Photography punya Moto Hidup “Berbagi itu Kesenangan”
RELATED ARTICLES