Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) menyelenggarakan inhouse training bekerja sama dengan Go UKM Training Center dalam menyelenggarakan kegiatan pelatihan softskill bagi para trainer dengan tema kegiatan pelatihan “Penguatan Usaha Ekonomi Masyarakat Ramah lingkungan di Kawasan Konservasi”
Kegiatan yang berlangsung sejak 16 november dan selesai pada 2 desember 2021 ini berlangsung secara online yang di ikuti oleh 157 orang peserta yang merupakan penyuluh dan warga binaan ukm dibawah kementrian lingkungan hidup dan kehutanan.
Pelatihan ini ditujukan untuk penguatan dan menambah skill para penyuluh dan warga binaan agar lebih mumpuni sehingga lebih kompeten untuk menjadi trainer bagi karyawan atau anggota lainnya dan mampu berinvovasi serta mengembangkan usaha mereka
Pelatihan ini dimentori oleh para trainer berkompeten dari GoUKM Training Center. Adapun materi yang diberikan yaitu :
- Mindset wirausaha
- Dasar Pemasaran
- Manajemen produksi
- Strategi penjualan
- Strategi meningkatkan nilai dan hasil produksi
- Business model canvas
- Brand dan kemasan produk yang menjual
- Dasar dan pentingnya brand untuk sebuah produk
- Dasar dasar kemasan
- Strategi merek dan kemasan menarik
- Case study kemasan produk
- Pengemasan produksi yang higienis
- Pentingnya kemasan yang baik dan benar
- Komponen wajib tercantum pada kemasan
- Aspek aspek dalam pembuatan kemasan
- Bagaimana desain kemasan yang sesuai dengan target market
- Persiapan Design dan Promosi Online
- Pengenalan fundamental desain promosi
- Mengenal aplikasi desain canva untuk handphone
- Mulai desain dengan templat canva
- Membuat desain canva sebagai informasi produk
- Membuat desain canva untuk promosi online produk
- Foto produk dengan alat sederhana
- Pemasaran produk melalui chanel online
- Dasar umum pemasaran digital
- Platform digital
- Startegi dan konsep marketing
- Dasar dasar material campaign
- Copywriting dan content digital marketing
- Membuat judul produk menarik
- Strategi produk UMKM tembus pasar Retail
- Jenis produk yang bisa masuk pasar retail
- Jenis kemasan yang di inginkan pasar retail
- Dokumen yang harus dipenuhi
- Jenis perizinan agar lolos pasar retail
- Sistem transaksi dan bagi haasil pasar retail
- Pencatatan keuangan sederhana secara manual dan aplikasi
- Pencatatan transaksi
- Membuat laporan keuangan
- Pencatatan utang dan piutang
- Kelola persediaan
- Pengenalan dan penggunaan fitur aplikasi pencatatan keuangan usaha
Dengan pelatihan yang diadakan oleh Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan ini diharapkan bisa menjadi salah satu sarana untuk menambah dan meningkatkan kompetensi bagi para peserta yang merupakan penyuluh dan warga binaan KLHK
para peserta juga diharapkan mampu menjadi trainer yang kompeten sehingga dapat menciptakan SDM yang akan berkontribusi dalam UKM di Indonesia sehingga kegiatan ini bisa memberikan banyak manfaat bagi pembangunan ekonomi di Indonesia khususnya di lingkungan kawasan konservasi.
Baca juga : Training Masa Persiapan Pensiun Karyawan BRI Life Oleh GoUKM Training Center
GoUKM Training Center merupakan lini bisnis GoUKM Media Service yang bergerak dalam layanan Edukasi kewirausahaan terintegrasi. GoUKM Training Center telah dipercaya oleh banyak perusahaan/ instansi di Indonesia dalam memberikan pelatihan pelatihan dalam bentuk In House Training baik offline maupun Online
GoUKM Training Center telah menjalankan lebih dari 40 Program Kursus Reguler yang terdiri dari usaha kuliner dan usaha non kuliner dengan mencetak lebih dari 4500 alumni dari 200 kelas pelatihan.
Untuk informasi dan konsultasi seputar layanan edukasi terintegrasi inhouse training kewirausahaan program GoUKM Training Center, Anda bisa menghubungi 0813-8831-9900 (Vira) Email : marketing@goukm.id
Baca Juga : Kegiatan Pra Usaha Kementrian Kelautan Dan Perikanan (KKP) Bersama GoUKM Training Center