Sunday, December 1, 2024
spot_img
HomeWaralabaUsaha Franchise Minuman dengan Modal Kecil

Usaha Franchise Minuman dengan Modal Kecil

Lelah menjadi karyawan? Sudah saatnya Anda merencanakan dan memiliki usaha sendiri. Salah satu usaha yang paling mudah untuk dilakukan bagi pengusaha pemula ialah usaha franchise minuman.

Membuka usaha franchise minuman terbilang mudah karena Anda sebagai pemula bisnis tak perlu repot-repot memikirkan konsep usaha, bahan dan peralatan pun sudah diberikan oleh para penyedia franchise, serta dapat menimalisir kemungkinan terjadinya kerugian.

Baca Juga : Mana yang Lebih Menguntungkan? Bangun Usaha Sendiri atau Usaha Franchise?

Berikut beberapa usaha franchise minuman murah yang bisa Anda jadikan sebagai referensi usaha Anda :

Usaha Franchise Minuman Murah

Berminat buka usaha franchise minuman? Berikut ini adalah beberapa franchise minuman yang bisa Anda beli dengan harga yang relatif terjangkau :

Pee Bee

Usaha franchise Pee Bee merupakan franchise dibawah naungan Camway Group yang berasal dari Solo, Jawa Tengah. Namun minuman ini sudah tersebar di mana-mana dan sudah memiliki 45 cabang yang tersebar.

Pee Bee memiliki beberapa menu yaitu bubble drink, tropical drink, dan beberapa camilan lainnya. Bagi Anda yang berminat melakukan kerja sama dengan Pee Bee, paket franchise termurah yang ia berikan berkisar Rp3 jutaan.

Paket franchise seharga 3jutaan tesebut sudah temasuk beberapa peralatan dan bahan, diantaranya : blender, tempat topping, tempat bubuk, cup es, bahan minuman bubuk, dan juga roll banner.

Bubble Boom

Pernah dengan minuman bubble drink? Anda yang ingin membuka usaha franchise minuman bubble, Anda bisa bekerja sama dengan mitra minuman. Dengan memberikan penawaran harga mulai dari Rp2.2 juta.

Anda sudah bisa mendapatkan paket kemitraan dengan beberapa peralatan berupa banner, blender, toples bubuk minuman, tempat bubble yang sudah matang, tempat susu, tempat sedotan, sendok takar bubuk dan bubble, teko air, serta beberapa bahan lainnya.

Topper Bubble Drink

Merupakan salah satu produk minuman yang memiliki banyak varian minuman bubble drink terbanyak dan terlengkap. Telah memiliki 500 mitra yang sudah terdaftar sejak tahun 2009. Karena itulah, banyak pengusaha pemula yang ingin menjadi mitranya.

Waweo Choco Buzz

Salah satu minuman coklat yang terkenal adalah Waweo Choco Buzz. Minuman coklat ini merupakan minuman yang berasal dari coklat bubuk yang diolah menjadi milkshake. Selain itu, tak usah diragukan lagi karena Waweo Choco Buzz telah memiliki 300 mitra yang tersebar di luar Indonesia.

Semerbak Coffee

Selain minuman bubble dan coklat, Anda juga bisa menjadikan minuman kopi sebagai peluang usaha Anda. Salah satu waralaba kopi yang bisa Anda ajak bermitra. Kemitraan di Semerbak Coffee sudah ada sejak tahun 2009 dan saat ini telah memiliki 410 mitra.

Kelebihan dan Kekurangan Usaha Waralaba (Franchise)

Setiap hal pasti memiliki kelebihan dan kekurangan. Termasuk juga dengan usaha waralaba atau yang seringkali disebut franchise. Berikut adalah beberapa kelebihan dan kekurangan usaha franchise :

Kelebihan Usaha Franchise

  • Konsep bisnis sudah berjalan dibawah manajemen pemilik brand waralaba atau franchisor
  • Biasanya merek atau brand sudah dikenal oleh masyarakat luas
  • Tak perlu repot menyiapkan peralatan dan bahan, karena sudah disediakan oleh pihak pemilik waralaba
  • Adanya tim manajemen keuangan, pemasaran, hingga pemberian training karyawan untuk pihak pembeli waralaba
  • Jika brand franchise sudah dikenal masyarakat, biasanya omset yang didapatkan pun cukup besar.

Kekurangan Usaha Franchise

Walaupun memiliki banyak kelebihan, bukan berarti tidak memiliki kekurangan. Berikut beberapa kekurangan dari usaha franchise :

Semua Bergantung pada Pemilik Franchise

Laris atau tidaknya usaha franchise tersebut sangat bergantung pada reputasi merek atau brand yang Anda beli. Jika terdapat kesalahan pada merek franchise, maka akan sangat berdampak penjualan produk Anda juga.

Sulit Melakukan Inovasi

Melakukan inovasi produk pada usaha franchise akan sulit karena harus mengikuti aturan dari pusat atau pemilik franchise. Jadi Anda tak bisa melakukan inovasi sendiri pada produk yang Anda jual.

Adanya Peraturan Sendiri dari Pemilik Franchise

Jika bahan baku habis, Anda tak bisa membelinya ditempat lain karena sudah ada perjanjian tidak diperbolehkan membeli bahan baku dari pemasok lain.

Adanya Royalti Fee

Terdapat potongan keuntungan yang dipergunakan untuk membayar royalti fee kepada pemilik franchise

Termasuk ke dalam Bisnis Musiman

Umumnya minuman yang dijual merupakan minuman musiman yang trend-nya selalu berubah mengikuti musim.

Agar tidak salah pilih, berikut ini adalah tips sebelum membuka usaha waralaba minuman kekinian yang :

Jangan Memilih Waralaba Secara Sembarangan.

Meskipun minuman tersebut kekinian, bukan berarti Anda selalu mendapatkan keuntungan yang banyak. Kembali lagi pada kekurangan yang tadi telah disebutkan ialah keuntungan yang didapat sangat bergantung pada reputasi merek yang Anda pilih.

Pahami Keadaan Pasar

Usaha kuliner saat ini berkembang sangat pesat. Oleh karena itu, Anda harus bisa memahami keadaan pasar. Pahami keadaan pasar, terutama untuk usaha kuliner yang bersifat musiman

Mengantongi Izin dari BPOM

Sebelum membeli usaha tersebut, pastikan bahwa waralaba yang ingin Anda beli telah memiliki izin dari BPOM, halal MUI, badan usaha, legalitas merk, maupun perizinan usaha lainnya. Jangan sampai usaha Anda tiba-tiba ditutup karena tidak memenuhi perizinan usaha.

Pelajari Perjanjian yang diberikan

Perhatikan dan pelajari perjanjian yang akan Anda tandatangani. Pastikan bahwa perjanjian tersebut memberikan keuntungan untuk kedua belah pihak. Terutama dalam hal manajemen maupun besaran fee.

Itulah beberapa usaha franchise minuman murah yang bisa Anda jadikan sebagai referensi usaha Anda. Selamat mencoba dan semoga berhasil.

RELATED ARTICLES