Thursday, November 21, 2024
spot_img
HomeTips UKMTertarik Jalankan Bisnis Make Up Artist? Simak Caranya Disini!

Tertarik Jalankan Bisnis Make Up Artist? Simak Caranya Disini!

Bisnis makeup artist merupakan salah satu usaha bidang jasa menjanjikan bagi pelakunya, baik sebagai pekerjaan utama atau pun sampingan.

Profesi yang mengandalkan keahlian merias wajah ini semakin populer seiring dengan perkembangan teknologi rias dan tren makeup yang beredar luas diberbagai platform media sosial. Seperti Youtube, Instagram, Facebook, dan lain sebagainya.

Maka tak heran, profesi yang dulunya dipandang sebelah mata ini, kini menjadi primadona baru di bidang bisnis jasa karena menjanjikan keuntungan besar. Tidak main-main, penghasilan yang diperoleh dari bisnis make up artist (MUA) ini bisa mencapai belasan hingga puluhan juta.

Baca Juga : Cari Kursus Make up Artist di Jabodetabek? Ikuti Kelas Makeup Artist di GoUKM Training Centre

Namun untuk sampai tahap tersebut tidaklah mudah, banyak hal yang harus Anda persiapkan. Mulai dari keahlian merias wajah, modal membuka usaha, sampai menyusun strategi marketing untuk membangun kepercayaan dan menggaet pelanggan potensial.

Cara Memulai Bisnis Make Up Artist untuk Pemula

Semakin populernya profesi make up artist membuat pelaku usaha dalam bidang ini harus pintar-pintar dalam menghadirkan kreasi dan keterampilannya dalam merias wajah.

Nah bagi Anda seorang pemula yang masih bingung harus mulai dari mana, membeli peralatan atau mengikuti kursus make up terlebih dulu? Berikut adalah sejumlah cara dan tips untuk memulai bisnis make up artist yang menguntungkan.

Asah Kemampuan Merias

Sebagai kaum hawa, tentunya Anda gemar menggunakan riasan wajah untuk tampil memukau diberbagai kesempatan. Walaupun hanya menggunakan base make up seperti cream, bedak, lipstik dan eyeshadow.

Untuk menjadi seorang MUA profesional, tentunya Anda tidak hanya dituntut mahir dalam merias diri sendiri saja. Anda juga harus bisa mengaplikasikannya langsung di wajah orang lain sebagai klien dari bisnis jasa yang ditawarkan.

Anda dapat meningkatkan kemampuan merias wajah dengan mengikuti pendidikan formal seperti kursus atau workshop make up artist. Untuk bisa mengikuti kelas ini, biasanya Anda akan dikenakan sejumlah biaya.

Namun bagi pemula yang ingin mengetahui pengetahuan dasar tentang merias wajah, Anda bisa langsung mempelajarinya melalui platform online. Ada banyak media yang bisa digunakan untuk belajar, seperti Blog, Youtube, Pinterest, dan Instagram.

Hampir setiap MUA professional memiliki dan membuka channel online, untuk sekedar membagi tips dan menunjukan keterampilannya dalam merias wajah. Setelah menyimak tutorial make up tersebut, Anda bisa langsung mempraktekannya.

Mintalah bantuan teman atau kerabat yang bersedia menjadi model percobaan riasan Anda. Semakin sering berlatih, maka keterampilan Anda dalam merias wajah akan secara otomatis berkembang.

Kenali dan Persiapkan Peralatan Make Up

Sebagai seorang MUA profesional tentunya Anda harus hafal betul alat-alat yang digunakan dalam merias wajah. Tidak hanya sebatas bedak dan eyeshadow saja. Anda juga harus mengenal apa itu highliter, shading, countouring, brow, mascara, dan lain sebagainya.

Setiap produk diatas memiliki fungsi tersendiri dan diaplikasikan pada bagian wajah tertentu saja. Jika rajin membaca majalah kecantikan dan menyimak video tutorial make up tentu Anda sudah familiar dengan peralatan yang disebutkan di atas.

Sebagai pemula, Anda tidak harus membeli produk kosmetik dengan high-end brand. Pintarlah dalam memilih produk yang memang worth dibeli dengan budget berlebih, dan mana yang bisa dihemat.

Mulailah dengan memilik produk kosmetik yang biasa digunakan sebagai base make up. Seperti primer, foundation, dan powder. Ketiga produk ini perlu Anda perhatikan. Jika base-nya tidak bagus, keseluruhan make up-nya bisa jadi kurang memuaskan.

Selain produk kosmetik, Anda juga perlu menyiapkan beberapa peralatan make up yang biasa digunakan pada saat apply riasan ke wajah. Pastikan Anda memiliki ragam peralatan untuk dapat merias berbagai acara sesuai permintaan klien.

Promosikan Bisnis Anda

Sebagai seorang pemula yang sedang merintis bisnis MUA, buatlah portofolio semenarik mungkin. Anda bisa menggunakan media sosial seperti Instagram dan Youtube, yang kini banyak diakses warganet.

Jangan lupa untuk selalu mendokumentasikan momen saat Anda merias wajah seseorang. Pastikan pada saat mengambil video atau foto, cari angle dengan natural lighting sehingga detail make up-nya bisa terlihat jelas. Kemudian upload ke akun sosial media yang terpisah dengan akun pribadi.

Anda juga bisa meminta bantuan klien untuk mem-posting hasil riasan di akun media sosial miliknya, dengan me-mention ke akun bisnis Anda. Konten yang diunggah bisa tampilan sebelum dan setelah make up.

Bangun Relasi dengan Wedding Organizer

Di dalam dunia bisnis, relasi sangat penting untuk memperluas jaringan bisnis yang sedang dijalankan, begitupun dengan bisnis make up artist.

Selain sebagai media promosi, portofolio juga bisa Anda gunakan pada saat menawarkan kerjasama dengan sejumlah wedding organizer. Jika berhasil menjalin relasi, maka Anda tidak akan direpotkan lagi dengan urusan mencari klien. Anda cukup menuggu kabar dari wedding organizer tersebut.

Untuk menjadi seorang make up artist ternama dengan penghasilan besar memang tidaklah mudah, ada proses panjang yang harus dilalui. Anda harus memiliki komitmen yang kuat disertai dengan kerja keras, sehingga dapat mewujudkan hasil yang diinginkan.

Rahasia Kesuksesan Make Up Artist Ternama

Setelah mengenal persiapan yang harus disipakan saat akan memulai bisnis MUA, tak ada salahnya juga untuk Anda menyimak tips bagaimana menjadi seorang MUA ternama dan profesional dengan penghasilan menjanjikan.

Komitmen yang Kuat

Komitmen diawal sangatlah penting, karena menjalankan bisnis MUA ini tidaklah mudah. Untuk bisa menjadi seorang perias profesional diperlukan modal yang tidak sedikit.

Anda harus menyiapkan budget dengan nilai cukup besar untuk membeli peralatan dan produk kosmetik, membiayai kursus make up, hingga modal untuk mendatangi sejumlah klien yang berada di luar kota.

Jika tidak memiliki komitmen yang kuat, bisa saja bisnis yang Anda rintis terhenti ditengah jalan karena masalah keterbatasan modal. Ada banyak cara untuk mensiasati hal tersebut.

Anda bisa membangun bisnis make up artist dari hal-hal yang kecil, mulai dari membeli dan mengikuti kursus dengan harga yang masuk akal untuk pemula. Mengenai tarif, jasa rias yang ditawarkan pun tidak langsung dibandrol dengan harga mahal.

Sebagai pemula, Anda bisa membandrol harga yang mudah dijangkau oleh kalangan menengah ke bawah. Jika keterampilan Anda sudah diakui banyak kalangan, tentu bayaran yang diterima pun akan meningkat dengan sendirinya.

Tidak Pernah Mudah Puas

Hal lain yang menjadi kunci sukses para make up artist ternama adalah tidak pernah puas dengan ilmu yang mereka dapatkan.

Agar bisa terus berkiprah dalam dunia rias wajah, tak sedikit dari mereka yang rela pergi ke luar negeri untuk menambah referensi dan pengetahuannya mengenai teknik merias wajah.

Namun untuk seorang pemula seperti Anda, dewasa ini sumber ilmu dari berbagai belahan dunia sangatlah banyak dan bisa dengan mudah didapatkan.

Cukup bermodalkan gawai yang terkoneksi dengan internet, Anda dapat memperoleh pengetahuan seputar teknik merias wajah dari berbagai platform online seperti menonton tutorial makeup di YouTube dan Instagram Story atau live para MUA profesional.

Jika memiliki budget lebih Anda juga bisa mengikuti make up workshop atau semi privat make up course untuk mengasah dan meng-upgrade kemampuan serta keterampilan Anda dalam merias wajah.

Berani Bereksperimen

Rahasia lain dari kesuksesan artis ternama adalah berani keluar dari zona nyaman, tidak terpaku pada pakem make up tertentu.

Tidak hanya teknologi saja yang terus berkembang, tren make up juga terus mengalami perubahan setiap tahunnya. Disinilah para make up artist diuji untuk berani bereksperimen sehingga dapat menampilkan sesuatu hal yang baru dan fresh.

Daftar Juga : Workshop Makeup Artist Jakarta 2018 di GoUKM Training Center

Bukan hal yang tidak mungkin jika hasil eksperimen make up yang Anda buat bisa menjadi trend setter di kalangan para perias atau MUA.

Mampu Hadirkan Nilai Unik atau Ciri Khas

Faktor lain yang membuat seorang MUA profesional dikenal banyak kalangan adalah kemapuan dan keterampilannya dalam menghadirkan ciri khas dari teknis riasan yang ia ciptakan sendiri dan tentunya orisinil.

Anda juga perlu menampilkan nilai unik sehingga menjadi identitas tersendiri di mata para klien dan pembeda dari pebisnis MUA lainnya. Dengan begitu, orang akan lebih mudah mengingat Anda.

Itu dia sejumlah cara dan tips yang perlu Anda perhatikan saat akan mulai merintis bisnis make up artist. Semoga bermanfaat.

RELATED ARTICLES