Friday, October 4, 2024
spot_img
HomePeluang UsahaBisnis Unik Ini Sukses Dijalankan di Luar Negeri. Bisa Jadi Peluang Usaha...

Bisnis Unik Ini Sukses Dijalankan di Luar Negeri. Bisa Jadi Peluang Usaha di Tanah Air

Memulai usaha sendiri‌ adalah jalan keluar satu-satunya untuk seseorang yang sudah merasa lelah menjadi pegawai, atau bingung cari pekerjaan. Tapi menjadi pengusaha tidak semudah membalikan telapak tangan. Bagi orang yang ingin berwirausaha harus memiliki mental baja yang siap ditempa segala macam batu sandungan. Kalau tidak memiliki itu, jangankan memulai, saat proses mencari peluang bisnis saja pasti akan menyerah karena sudah pesimis.

Nah, bicara tentang mencari peluang usaha, proses ini jadi kendala awal yang dihadapi oleh pengusaha. Karena inilah akar apakah bisnis akan sukses atau tidak. Semakin ketatnya persaingan dalam dunia bisnis, tentu kita tidak boleh hanya mengikuti tren terkini saja. Sebab lama kelamaan bisnis seperti itu pasti akan meredup seiring dengan bergantinya tren.

Kalau begitu bagaimana kita bisa memulai bisnis yang istilahnya tidak mainstream? Nah, yang terpenting agar bisnis Anda berjalan dan bertahan lebih lama, produk yang Anda tawarkan haruslah sesuatu yang memberikan solusi untuk masalah bersama. Seperti kata Jack Ma, meskipun ia bukan orang yang memiliki latar belakang di bidang teknologi, namun ia ingin memulai bisnis di bidang teknologi dengan menghadirkan solusi untuk pelanggannya agar dapat menjangkau pasar yang lebih besar. Berbekal rencana itu, maka ia didirikanlah Alibaba yang pada saat itu adalah marketplace online satu-satunya di Asia.

Nah, sebagai referensi Anda untuk yang ingin berbisnis, ini dia beberapa ide peluang usaha yang sukses dijalankan di luar negeri, yang siapa tahu bila dijalankan di Tanah Air bisa tertular suksesnya.

Pembalut Wanita untuk jadi Alas Kaki Sepatu Pria

Anda pasti heran bagaimana ceritanya pembalut untuk wanita malah dijadikan alas sepatu? Bisnis ini dijalankan oleh pengusaha asal China, bernama LI Yuanhao. Masalah bau kaki yang biasa dialami oleh pria di China memberikan ide Li untuk merintis bisnis ini. Nah kenapa pembalut? Karena orang-orang di China sudah biasa menggunakan pembalut wainta untuk mengurangi aroma bau kaki mereka. tetapi kebanyakan pemuda di sana merasa risih jika harus membeli pembalut di minimarket.

Memanfaatkan fenomena tersebut maka Li membuat pembalut yang sudah ia modifikasi sendiri menjadi alas kaki sepatu untuk kemudian dijual. Pembalut sepatu yang dibuatnya memiliki bentuk yang sama seperti pembalut wanita pada umumnya. Bahkan ada diantaranya yang dilengkapi dengan ekstra ‘sayap’ di bagian sampingnya. Dengan inovasinya ini Li Yuanhao berhasil meraup keuntungan sebanyak 600 yuan atau sekitar USD 108 dalam 2 hari.

Bicycle Coffee, Jual Kopi dengan Sepeda

Di Amerika, budaya mengkonsumsi kopi dan bersepeda cukup kental. Sehingga ada saja pengusaha yang menggabungkan keduanya menjadi peluang usaha. Brad Butler and Brandon McKee adalah salah satu pengusaha yang merintis bisnis yang unik ini sejak 2009. Bisnis ini memiliki konsep berjualan kopi dengan menggunakan sepeda baik itu mengirim biji roasting maupun menjual kopi seduhan. Dari usaha ini, mereka berdua bahkan sudah memiliki headquarter sebagai tempat rosting biji-biji kopi originalnya. Selain itu, mereka juga sudah memiliki cabang di beberapa kota lain di Amerika, seperti Los Angles, Oakland, San Fransisco, bahkan di Tokyo.

Bisnis Bantal yang Bisa Dihangatkan Ke Dalam microwave

Usaha bantal hangat ini dirintis oleh Kim Levine, seorang Ibu rumah tangga asal Amerika Serikat. Ide ini bermula karena keseringannya memanaskan jagung yang dibungkus dengan kain ke dalam microwave untuk menghangatkan tubuh anaknya saat tidur. Menyadari kebiasaan ini bisa menghasilkan, ia pun mencoba untuk membuat bantal santai dengan memasukan Jagung, sponge untuk bantal dengan dilapisi kain katun. Awalnya ia berpikir bantalnya ini hanya akan laku di daerah rumahnya saja, tapi entah bagaimana banyak pesanan yang datang dari kota lainnya.

Mulai dari sanalah ia mencoba untuk mengembangkan usahanya dengan mendatangi pengecer setempat dan menunjukan kerajinan yang ia miliki. Tidak lama kemudian retail besar mulai melirik produk buatannya. Hingga kini ia sudah memiliki  toko retail sendiri. Selain itu, sekarang dirinya juga sudah meluncurkan sebuah buku tentang bisnisnya. Dari bisnis ini Kim Levine berhasil mengumpulkan US$ 225.000 atau setara Rp 2.9 miliar dalam waktu 8 minggu.

Thorax, berikan kaos kaki cadangan

Pasti suka kesel saat sedang buru-buru, kaos kaki yang mau kita gunakan entah di mana keberadaannya, Throx lah solusinya. Throx adalah ritel yang menjual kaos kaki. Namun tidak seperti umumnya, bila Anda membeli kaos kaki pasti hanya mendapatkan 2 buah kaos kaki bukan, di sini justru untuk 1 pasang berisi 3 buah kaos kaki dengan model yang sama. Jadi bila suatu saat tiba-tiba kaos kaki Anda hilang sebelah masih ada kaos kaki cadangan yang bisa Abda gunakan. Menariknya lagi dari kaos kaki ini, desainnya sangat beragam dan bercorak menarik. Untuk harga kaos kaki yang dijual sekitar 10 dolar atau setara dengan Rp 130 ribu.

Click & Grow, tanaman mungil yang bisa tumbuh dengan listrik

Click & Grow menyediakan sebuah tanaman kecil dalam ruangan yang akan menumbuhkan sayur. Tanaman kecil ini berisi sebuah kapsul pintar yang mengandung biji, pupuk dan tanah tertentu sesuai dengan jenis tanamannya. Cara perawatannya sangat mudah cukup mengisi air sekali dan menghubungkannya ke listrik. tanaman akan tumbuh dnegan sendirinya dalam waktu 20 hari. Untuk satu prototype, tanaman buatan ini dibadrol dengan harga yang tidak murah, yaitu US$299 atau sekitar Rp 4 Juta. Kabarnya, startup yang berbasis di Amerika ini sudah memasarkan produknya lebih dari 250 ribu prototipe ke seluruh dunia. Nah, bagi Anda yang ingin mencoba menanam dengan teknik berkebun yang baru bisa menemukan produk ini di situs belanja Amazon.com.

Anger Room, Jasa Penyewaan Tempat untuk Meluapkan Amarah

Siapa sih yang tidak punya rasa marah. Tapi kadang kalau kita meluapkannya malah akan berakibat buruk untuk kehidupan kita. Untuk itu, seorang pengusaha di Texas membuat tempat untuk meluapkan rasa marah. Ia adalah Shawn Baker seorang mantan karyawan yang merintis bisnis ini berawal dari pengalamannya sendiri.

Di dalam Anger Room penyewa tempat akan ditempatkan dalam satu ruangan yang sedang. Di sana ada berbagai barang mulai dari botol minuman, komputer, gelas, priring, sampai mesin ketik. Untuk menyalurkan kemarahan, penyewa akan diberikan ‘senjata’ untuk menghancurkan barang-barang tersebut. Selanjutnya penyewa akan diberi waktu untuk menghancurkan barang-barang di sana. Selain itu, agar penyewa tidak terluka, mereka juga akan diberikan pakaian aman full beserta kacamata dan helm.

Bisnis ini kalau saja diterapkan di tanah air kemungkinan akan sangat menguntungkan, apa lagi di daerah Ibu Kota yang tingkat stressnya lebih tinggi. Meski secara ilmiah tidak efektif namun setidaknya dengan jasa pelampiasan amarah ini dapat membantu proses relaksasi diri dan bisa membantu melepaskan tekanan yang menghampiri diri kita.

Nah, jadi di antara ke enam bisnis di atas, kira-kira mana yang menarik minat Anda? Intinya untuk dapat menemukan peluang usaha yang potensial Anda harus mengamati apa persoalan yang dihadapi konsumen sehari-hari. Tidak perlu sampai riset jauh-jauh, Anda bisa memulainya dari sekitaran rumah Anda. Misalnya bila di sekitar rumah Anda ibu rumah tangganya kebanyakan adalah pegawai, Anda bisa menawarkan jasa day care atau jasa baby sitter selama sehari. Ingat loh, banyak hal-hal yang bisa Anda manfaatkan untuk memulai berbisnis, jadi jangan langsung putus asa ya! Selamat mencoba dan semoga sukses!

Suci Rahmadhani
Suci Rahmadhanihttps://goukm.id/
Content writer GoUKM.id dan marketing GoUKM Training Center. Contact saya di sucirahmadh@gmail.com.
RELATED ARTICLES