Colonel Sanders, Usia dan Penolakan Bukan Hambatan Memulai Usaha

colonel sanders

Anda kenal dengan nama Colonel Sanders? Bila tidak, Anda tentu pernah makan di restoran KFC bukan? Dia lah orang yang menjadi ujung tombak restoran dengan menu ayam goreng yang renyah itu. Lelaki pensiunan Angkatan Darat Amerika ini merupakan salah satu pengusaha ayam goreng tersukses yang kini outlet-nya telah mendunia bahkan sampai ke Indonesia.

Lahir di Henryville, Indiana, Amerika Serikat, pada 9 September 1890 ini memiliki kehidupan yang biasa-biasa saja. Bahkan ia harus menjadi tulang punggung keluarga sejak kecil karena Ayahnya meninggal dunia dan ibunya sudah tidak bisa bekerja.

Karena rasa tanggung jawab ini lah ia mulai menunjukkan kebolehannya dalam memasak. Namun hal itu tidak langsung membuatnya untuk memulai usaha, hal ini jelas saja karena kondisi perekonomiannya yang masih di bawah rata-rata. Pendek cerita setelah berkali-kali berganti pekerjaan sampai akhirnya menjadi tentara dan dikirim ke Kuba.

Ditolak kurang lebih 1009 restoran hingga dituntut pihak KFC

Setelah pensiun baru lah terbersit untuk memulai usaha, hal ini juga didasari karena uang tunjangannya yang semakin menipis. Awalnya ia menawarkan resep ayam gorengnya ke beberapa perusahaan pada umur 65 tahun. Namun usaha tersebut tidak cukup lancar, banyak perusahaan yang menolak bahkan menertawakan tawaran yang ia berikan.

Hampir 1009 restoran yang menolak menu yang ia tawarkan sehingga akhirnya ada perusahaan yang restoran baru. Setelah KFC dijual oleh Heublein pada tahun 1971, ia dituntut KFC karena ia mendirikan restoran The Colonel’s Lady’s Dinner House yang bertempat di Shelbyville, Kentucky  pada 1968 sebagai kompetitor KFC dan mengancam untuk memutus kerja sama dengan Heublein. Akhirnya kedua belah pihak menyelesaikan permasalahan itu di luar pengadilan dengan membayar 1 juta dolar serta memberikan pelatihan pada pihak Heublein untuk membuat sajian ayam goreng miliknya.

Outlet hingga penjuru dunia

Pada tahun 1952, colonel Sanders berhasil menjual usahanya waralaba Kentucky fried chicken kepada Pete Harman dari South Lake Utah. Di usia 75 tahun, bisnisnya ini menjadi salah satu restoran yang paling cepat pertumbuhannya. Lebih dari 18000 outlet sudah tersebar ke 120 negara dengan penghasilan mencapai kurang lebih 15 miliar dolar Amerika setiap tahunnya.

Pada Mei 2002 KFC resmi diakuisisi oleh brand Yum!Brand Inc. Sebuah perusahaan multinasional yang bergerak dalam bidang restoran seperti A&W, East Dawning, Long Jhon Silver’s, Pizza Hut, Taco Bell dan masih banyak lagi. hingga kini KFC masih merupakan usaha waralaba dengan perkembangan usaha yang sangat pesat. Meskipun pencipta makanan ini sudah wafat pada tahun 1980 karena mengidap penyakit leukemia, bisnisnya masih tetap bertahan hingga kini.