Tanggal 25 Desember sudah tinggal 2 minggu lagi. Tidak heran semakin banyak umat Kristiani yang mengincar ornamen-ornamen bernuansa Natal, seperti pohon natal, home decor, bunga, dan lainnya. Bagi pengusaha momentum ini bak panen keuntungan, terutama bagi pengusaha toko bunga. Pelanggan akan mulai meningkat menjelang hari kebesaran umat nasrani ini.
Menurut para penjual bunga, menjelang hari tersebut bisanya konsumen lebih banyak mencari bunga yang berwana putih atau merah misalnya seperti bunga Kastuba. Tanaman berwana merah ini merupakan tanaman khas natal yang sering dipilih sebagai alternatif untuk pengganti pohon cemara. Harganya yang murah ketimbang cemara membuatnya lebih banyak dicari. Selain itu, Anda juga bisa menawarkan karangan dan bunga lainnya, seperti berikut ini.
1. Karangan bunga festive wreath
Rangkaian bunga berbentuk melingkar ini terdiri dari berbagai bunga seperti anyelir putih, mawar putih dan pinus kenyamulia, eucalyptus dan daun cemara. Agar desain rangkaian bunga lebih indah ditambah dengan buah pinus dan juga disisipkan beberapa lilin putih atau bohlam kecil berwana kuning keemasan. Anda juga bisa menambahkan dekorasi lainnya sperti kayu manis yang diikat pita merah atau bermotif polkadot.
2. Karangan bunga Ivy dan Holly
Sama dengan lainnya, rangkaian bunga ini berbentuk melingkar dan biasanya diletakan pada pintu atau dinding ruang tamu untuk menambah suasana natal makin meriah. Rangkaian bunga ini terdiri dari daun kering ivy yang berbentuk bintang ditambah dengan buah holly yang merah. Untuk mempermanisnya bisanya pengusaha bunga menggunakan geliter atau cat putih untuk menambah kesan seperti terkena salju.
3. Karangan highlander wreath
Rangkaian bunga hisanan natal berbentuk lingkaran ini, terbuat dari daun pinus dan dipercantik dengan bunga Kastuba serta aksesoris natal lainnya seperti pita, kacang pinus, dan buah holly. Biasanya rangkaian ini digunakan untuk memperindah bagian eksterior rumah, tapi kadang juga banyak yang menggunakannya untuk hiasan di dalam rumah. Tapi jika di eropa dekorasi ini digantung di dinding bagian atas perapian.
4. Rangkaian bunga lavender
Terdiri dari bunya lavender yang berwarna ungu, ditambah dengan lichen, eucalyptus dan daun pohon cemara. Karangan ini sering sekali digunakan untuk dekorasi di dalam rumah, salah satunya di ruang tamu. Karena selain untuk mengindahkan ruangan juga berguna untuk mengharumkan sehingga dapat memberi rasa hangat di ruang tamu.
5. Rangkaian hanging garland
Karangan ini adalah kombinasi dari buah holly dan kayu manis yang dibuat memanjang. Sehingga dapat digantungkan pada dinding rumah atau melingkari pilar rumah atau pinggiran dinding perapian. Cara membuat karangan ini jauh lebih gampang dibanding dengan karangan wreath lainnya.
Bisnis Menjelang Natal
Selain membuat karangan-karangan bunga di atas, Anda juga bisa menambah penghasilan di peluang usaha lainnya untuk menambah pundi-pundi penghasilan saat menyambut hari natal. Ini beberapa usaha lain yang bisa Anda coba.
Parsel
Merayakan natal, pasti sesama orang atau yang tidak mrayakan sekalipun suka bertukar kado atau parsel. Tradisi ini sudah berlangsung cukup lama. Banyak orang yang memilih mengirimkan parsel ke keluarga terdekat atau kolega bisnis. Untuk itu, bisnis parsel cocok sekali untuk Anda pertimbangkan.
Jasa Kirim Parsel
Kalau parsel sangat laris, tentu jasa pengiriamnnya pun juga cukup menjanjikan. Mengapa begitu? Karena sebagaian perusahaan banyak yang memilih untuk mengirimkan parsel menggunakan jasa pengiriman ketimbang mengirim sendiri. Bisnis jasa satu ini tidak dipungkiri ambil bagian yang penting dalam industri pengiriman barang. Hanya bermodal boks dan sepeda motor Anda bisa memulai bisnis ini.
Kartu Ucapan
Sama seperti parsel, kebiasaan mengirimkan kartu ucapan selamat hari raya pun juga tidak pernah hilang. Meskipun kini sudah bisa bertukar pesan menggunakan smartphone atau gadget lainnya, namun kartu ucapan tidak pernah luput dipilih oleh orang-orang yang merayakan hari besar. Bila Anda kratif buatlah kartu ucapan seunik mungkin agar konsumen lebih tertarik.
Kue Natal
Sama seperti hari raya lebaran, Natal pun selalu dilengkapi dengan berbagai kue kering, seperti misalnya ginger cookies, roll tart, kue lebkunchen, lidah kucing dan lainnya. Bila Anda memiliki hobi memasak dan suka sekali membuat kue-kue kering itu, tidak ada salahnya memanfaatkan memomen ini.
Pernak-pernik Natal
Menjelang perayaan natal hampir semua tempat perbelanjaan, kantor, dan tempat umum lainnya akan dihiasi oleh pernak-pernik natal. Dari pohon natal, terompet, dan pernak-pernik lainnya akan banyak menghiasi tempat-tempat umum tersebut. Sehingga, Ini juga dapat menjadi kesempatan untuk Anda agar bisa mendulang pundi-pundi dari usaha tersebut.
Nah, dari keenam usaha musiman di atas kira-kira mana yang membuat Anda tertarik? Ingat pastikan Anda memiliki perencanaan terlebih dahulu sebelum memualainya. Selamat mencoba.