Sunday, November 24, 2024
spot_img
HomeBerita UKMTetra Pak Indonesia : Inovasi Teknologi Berpotensi Tumbuhkan Industri Makanan dan Minuman...

Tetra Pak Indonesia : Inovasi Teknologi Berpotensi Tumbuhkan Industri Makanan dan Minuman di Era Digital

Perusahaan global yang bergerak dibidang pemrosesan dan pengemasan makanan dan minuman, Tetra Pak Indonesia berkomitmen untuk terus mendukung pertumbuhan industri nasional di era digital.

Menurut Kementerian Perindustrian Republik Indonesia, industri makanan dan minuman merupakan salah satu kontributor yang cukup besar dari Produk Domestik Bruto (nilai keseluruhan semua barang dan jasa) yang akan terus berkembang.

Melalui seminar yang bertema Decoding Digital World, Tetra Pak Indonesia mengajak para pelaku indutri makanan dan minuman untuk memahami potensi teknologi digital dalam meningkatkan pertumbuhan bisnis.

“Tren industri manufaktur global terkini lebih mengedepankan konektivitas manusia, mesin, dan data real-time untuk menciptakan pertumbuhan bisnis. Dengan pesatnya kemajuan teknologi, negara-negara yang memanfaatkan teknologi digital akan dapat memperoleh keuntungan ekonomi yang signifikan”, jelas Paolo Maggi selaku Managing Director Tetra Pak Indonesia.

Seminar Decoding Digital World juga membahas beberapa topik seperti tren perilaku konsumen, tren dunia digital, dan strategi marketing di era digital yang dapat dimanfaatkan oleh para pelaku industri makanan dan minuman di Indonesia.

Dijelaskan juga, bahwa konsumen Indonesia saat ini cenderung lebih dapat menerima publikasi di media online dibandingkan dengan media lain. Tak hanya itu, data tentang audiens di dunia digital juga dapat dimanfaatkan oleh industri untuk menyusun strategi bisnis agar lebih efektif.

“Inovasi, khususnya di area teknologi, bukan hal asing bagi kami. Hal tersebut justru merupakan andalan Tetra Pak Indonesia. Mulai dari sensor mesin yang mengirim data ke analis kami hingga kode QR pada kemasan karton yang kami produksi, digitalisasi digunakan untuk menjaga kelangsungan operasi, pertumbuhan bisnis, dan pelayanan kepada para pelanggan dan juga masyarakat luas,” ungkap Wibisono, Marketing Director Tetra Pak Indonesia.

Ia juga menjelaskan bahwa beberapa contoh teknologi telah diterapkan di Tetra Pak Indonesia, yaitu teknologi HoloLens yang memungkinkan agar insinyur lokal Tetra Pak di
lokasi customer dapat terhubung secara langsung dengan spesialis global Tetra Pak.

Tak hanya itu, Tetra Pak Indonesia juga memiliki teknologi Plantmaster Automation yaitu solusi otomatisasi dan informasi untuk pembangunan pabrik baru yang memberikan pengetahuan mengenai produksi makanan dan minuman yang luas dan mencakup operasi secara keseluruhan.

Solusi pengemasan yang terintegrasi, otomatisasi, dan layanan teknis dari Tetra Pak diharapkan bisa meningkatkan efisiensi industri makanan dan minuman Indonesia yang pada akhirnya dapat membantu meningkatkan pertumbuhan industri tersebut.

RELATED ARTICLES