Saturday, November 23, 2024
spot_img
HomeEvent UKMSambut Bulan Ramadhan dengan Datang ke Sipromart Expo 2018

Sambut Bulan Ramadhan dengan Datang ke Sipromart Expo 2018

Bulan Ramadhan memang selalu disambut bahagia oleh seluruh kalangan umat muslim. Masyarakat memiliki caranya sendiri dalam menyambut bulan Ramadhan. Termasuk juga Sipromart Expo yang mempunyai cara untuk menyambut bulan Ramadhan.

Menyambut bulan Ramadhan, Sipromart Expo mengadakan ajang silaturahmi seluruh pengusaha muslim di Indonesia. Menggelar produk halal, syiar, dan solusi nyata produk alternatif untuk umat Islam.

Acara yang bertema timur tengah ini akan dilaksanakan pada 11-13 Mei 2018 di Kawasan Pusat Dakwah Islam (PUSDAI) Bandung. Acara akan diselenggarakan hingga pukul 10 malam, sehingga pengunjung dapat dengan bebas berwisata, berbelanja, dan mendapatkan berbagai wawasan produk halal di Sipromart Expo.

Tak hanya itu, Sipromart Expo juga mengadakan berbagai perlombaan dengan tiga kategori yakni kategori ojek online (Lomba DAI dan Lomba Tahfidz), kategori TK/SD (Lomba Menghias Kerudung, Lomba Kaligrafi, Lomba DAI Cilik, dan Lomba Tahfidz Quran), serta kategori Majlis Ta’lim (Lomba Tahfidz Al-Quran).

Bagi Anda yang tertarik mengikuti lomba, silakan menghubungi 0853 1776 9070 (Puput) / 0822 1565 2870 (Tatang).

Acara juga akan diramaikan oleh Aishwa Nahla acara ini akan diramaikan oleh Aishwa Nahla (Balita Bershalawat), Syakir Daulay (Artis dan Hafidz Muda), Yodha (Pengusaha Halal Local), Tantan Persib (Pemain Sepak Bola Professional) dan Yana Umar (Ketua Viking Persib Bandung).

Bazar yang tersedia di Sipromart Expo jenisnya pun sangat beraga. Seperti travel, fashion, herbal, buku, teknologi, dan juga kosmetik. Info Pendaftaran Booth / Tenant : Yudha 0821 1906 6844 / Agung 0821 1529 4540

Selain itu, Sipromart juga megadakan Talkshow With The Expert Moelim Community, Movie Corner, Live Music, Kaligrafi Corner, Look and Cook, Kebab Battle, Shopping Race, dan DAI Competition.

Info Lebih Lanjut Hubungi

Instagram : @sipromartexpo

Twitter : @sipromartexpo

Facebook : @exposipromart

RELATED ARTICLES