Peduli Kelompok Tani, Pusat Penyuluhan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Jalani Pelatihan Kewirausahaan

Pelatihan Kewirausahaan – Pusat Penyuluhan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan memiliki kegiatan rutin yaitu memberikan penyuluhan kepada kelompok tani di seluruh provinsi di Indonesia. Tenaga penyuluh untuk seluruh Indonesia ini nantinya akan diterjunkan ke beberapa daerah untuk melakukan penyuluhan.

Sebelum melakukan penyuluhan, mereka diberikan pelatihan mengenai pembukuan digital dan kewirausahaan. Tujuannya agar kelompok tani yang ada di daerah akan semakin berkembang dan maju.

Pelatihan yang dilaksanakan berlangsung selama dua hari. Hari pertama, pelatihan berpusat pada materi keuangan akuntansi dan pembukuan digital. Peserta dikenalkan dengan sebuah aplikasi pembukuan yang nantinya akan memudahkan kelompok tani dalam mencatat transaksi usaha mereka.

“Tadinya saya paling anti sama yang namanya materi tentang keuangan dan pembukuan, tapi setelah dikasih materi tadi saya jadi merasa ternyata ngga semenakutkan itu ya. Materi dan aplikasi tadi memudahkan juga”, ujar Bu Endang Hastuti, salah satu peserta pelatihan.

Di hari kedua, peserta diberikan pelatihan mengenai kewirausahaan. Mulai dari dasar hingga analisa bisnis menggunakan business model canvas. Tak hanya sampai disitu, peserta juga diberikan tugas untuk membuat proposal bisnis.

Pelatihan ini diharapkan bisa memberikan manfaat untuk seluruh peserta hingga ke kelompok tani yang nantinya akan dibina.