Friday, October 4, 2024
spot_img
HomeBisnis OnlineDaftar e-commerce Indonesia ini Buat UKM Lebih Maju

Daftar e-commerce Indonesia ini Buat UKM Lebih Maju

Perkembangan teknologi tidak hanya mengubah cara berkomunikasi masyarakat namun juga metode perdagangannya.  Di mana banyak mulai bermunculan e-commerce yang berguna untuk jadi tempat jual-beli barang secara online yang bisa digunakan oleh pengusaha. Kesempatan ini pun tidak luput dilewatkan oleh para UKM, dimana marketplace untuk ukm ini mesti dimanfaatkan oleh pemilik usaha kecil menengah. Pasalnya selama ini kendala yang selalu dihadapi oleh UKM adalah masalah pemasaran, apalagi untuk UKM di daerah. Nah dengan adanya e-commerce bak angin segar bagi mereka karena dengan menggunakan marketplace kemungkinan pasar mereka akan lebih luas dan promosi pun jauh lebih murah.

Dalam rangka meningkatkan perekonomian negara, pemerintah pun telah menyiapkan berbagai program yang bisa digunakan baik untuk pengusaha baru, UKM maupun pebisnis yang sudah menjalankan usaha secara konvensional. Dikutip dari repubika.co.id Deputi IV Kementerian Koordinasi Perekonomian Rudy Silahuddin mengatakan salah satu program pemerintah yang sudah disiapkan adalah memberikan arah dan panduan strategis dalam percepatan pelaksanaan e-commerce. Diharapkan langkah ini dapat dimanfaatkan oleh pelaku UKM agar dapat mengembangkan perekonomian digital di Indonesia.

Internet di Kalangan Pengusaha Kecil Menengah

Meskipun kini internet sudah merambat ke seluruh kalangan masyarakat di Indonesia, namun sayang masih masih kurang diimplementasikan oleh pelaku usaha. Padahal manfaatnya untuk bisnis sangat besar. Apalagi pemerintah mendukung pengusaha untuk mulai merambah ke dunia digital dengan mengadakan beberapa program yang akan melancarkan langkah pengusaha.

Mengapa hal ini terjadi? Alasan yang paling umum pastilah karena kurangnya wawasan pelaku usaha terhadap teknologi secure payment. Nah, ini  jadi tugas pemerintah dan juga penyedia layanan e-commerce untuk lebih mengenalkan fitur tersebut untuk para pengusaha kecil dan menengah. Diperlukan usaha yang serius untuk mengedukasi para pengusaha tersebut. Dengan begitu pelaku UKM dapat lebih akrab dengan metode pemasaran ini dan akan lebih banyak UKM yang bisa dijaring.

Keuntungan e-commerce untuk UKM

E-commerce atau marketplace untuk ukm sebenarnya sama saja seperti mal atau tempat belanja yang mana yang membedakannya adalah online. Seperti layaknya pusat belanja, bejualan di layanan e-commerce juga membutuhkan promosi di dunia maya.

Dari sisi promosi keuntungan berjualan di marketplace untuk ukm melalui online adalah Anda bisa menjaring lebih banyak pelanggan karena pasarnya lebih luas. Semua orang yang terkoneksi dengan internet bisa melihat promosi Anda tanpa terbatasi oleh geografis. Jadi produk Anda tidak hanya bisa dilihat oleh calon konsumen dalam negeri, tapi Anda juga bisa menarik pangsa internasional bila kemasan dan produk Anda mendukung.

Berbeda dengan membuka usaha offline, biaya yang dikeluarkan cukup minim karena Anda tidak perlu mengeluarkan biaya untuk menyewa tempat dan lain-lain. Jadi pengusaha bisa lebih fokus untuk mengembangkan produknya.

Saat ini sudah lumayan banyak tersedia layanan e-commerce yang dipilih oleh pengusaha, seperti tokopedia.com, bukalapak.com dan banyak lainnya. Namun sebagian banyak dimanfaatkan oleh pengusaha besar dan kecil sekali pengusaha UKM yang menggunakan layanan tesebut apalagi UKM daerah. Nah, berikut ini adalah marketplace yang dikhususkan untuk pengusaha UKM.

UKMMarket.co.id

UKM market mulai diperkenalkan pada tahun 2014, adalah sebuah layanan perdagangan berbasis elektornik yang dapat memberikan kenyamanan dan kemudahan untuk seluruh penggunannya baik jual maupun beli. Layanan toko online ini adalah bentuk kerjasama Kementrian Koperasi Usaha Kecil dan Mengengah (UKM) bersama Kamar Dagang Indonesia (Kadin) yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas bisnis pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

Lebih dari 600 produk UKM dengan berbagai jenis kategori dari berbagai wilayah di Indonesia sudah dipasarkan melalui e-commerce ini.  Pembelian barang di UKM Market sama seperti metode pembelian produk di e-commerce lainnya cukup melalui beberpa langkah pemesanan singkat. Sedangkan transaksi pembayaran bisa dilakukan dengan beberapa metode pembayaran, baik melalui transfer antar rekening, Internet banking maupun layanan mobile money.

Usahadesa.com

E-commerce UKM Indonesia lainnya adalah usahadesa.com. Berbeda dengan layanan e-commerce lainnya usahadesa.com sejak awal memiliki konsentrasi pada UKM  terutama yang hidup di pedesaan sebagai kelompok mayarakat yang membuat lapak-lapak dalam website ini. Langkah ini beralasan karena selama ini UMKM di pedesan belum memiliki tempat dalam gerbong besar bisnis online. Dengan lokasi usaha yang ada diplosok dengan hambatan SDM dan infastruktur terbatas membuat sebagian besar kalangan tersebut harus bertahan hidup dengan pola usaha konvesional, dan inilah yang menjadi fokus usahadesa.com.

Cipika Store

Website e-commerce yang diberi nama Cipika Store (cipika.co.id) adalah website toko online yang dikembangkan oleh Indosat yang ditujukan untuk UKM Indonesia untuk menjangkau pasar domestic dan global. Dengan memanfaatkan media Internet tujuan ini diharapkan bisa tercapai agar UKM Indonesia bisa lebih maju. Selain produk kerajianan, penjual dengan menggunakan layanan CIpika juga bisa memasarkan produk makanan dan oleh-oleh khas nusantara.

Cara pembeliannya pun hampir sama dengan e-commerce pada umumnya, pembeli melakukan pencarian produk, lalu melanjutkannya ke proses pembayaran. Untuk transaksi pembayarannya pengguna dapat memilih metode pembayaran melalui transfer antar-bank, internet banking, Mandiri click-pay, serta melalui mobile money Dompetku Indosat.

Cipika kini sudah menjalin kerjasama dengan banyak UKM dan pengrajin lokal untuk memasarkan produk buatan mereka. Dan untuk memaksimalkan kinerja e-commerce ini Cipaka juga menjalin kerjasama dengan Kementerian Perindustrian agar dapat menjadi penghubung antara pelaku UKM dengan layanan tersebut. Jadi setiap kali Kemenperin mengadakan event, agenda tersebut dimanfaatkan juga unruk memeberikan edukasi ke para tenat dari UKM dan juga mengajak mereka untuk menjual produknya secara online.

Kriya

Selanjutnya ada Kriya Indonesia (kriya.co.id). Salah satu e-commerce Marketplace untuk UKM usaha kreatif. layanan yang baru diluncurkan ini bertujuan untuk menjadi jembatan pelaku UKM yang ingin merasakan pangsa pasar yang lebih luas. Hadir dengan konsep ‘Everything You Need”, Kriya menyediakan semua kebutuhan kostemer seperti, fashion, agrikultur, handicraft bahkan furniture karya anak bangsa Indonesia.

Untuk tahap pertama, Kriya sudah menjalin kerjasama dengan 125 mitra UKM sampai dengan akhir tahun ini.  Untuk dapat menembus target 2000 mitra pertahun Kriya menjalin kerjasama dengan beberapa desainer busana muslim dan brand communication strategist. Selain itu, Kriya juga menggaet beberapa bank di Indonesia untuk diajak bekerjasama agar UKM bisa mendapatkan dana pinjaman untuk modal usaha.

GaleriPos

Pada tahun 2012 sebenarnya PT Pos Indonesia sudah mulai mencoba dunia e-commerce. Dengan diluncurkannya PlazaPOS, PT Pos Indonesia memberikan layanan e-commerce untuk barang mewah impor. PlazaPos hadir atas kerja sama dengan ConnectingLife Singapura, barang yang dijual adalah barang impor untuk jam tangan, gadget, aksesoris, fashion serta berbagai barang lain. Namun sayangnya tidak terlalu kompetitif sehingga diubah menjad GaleriPOS.

Selama ini Pos Indonesia sudah dipercaya oleh banyak e-commerce di Indonesia untuk menjadi mitra bisnis logistik. Namun kini diluncurkannya e-commerce ini bertujuan untuk mengembangkan UMKM di Indonesia dengan memberikan jaminan jangkauan pasar yang luas serta pendistribusian yang mudah dan cepat.

Blanja.com

Situs e-commerce besutan Telkom dan ebay, Blanja.com merupakan salah satu marketplace yang juga mendukung produk-produk UKM di Indonesia terutama UKM yang menjadi binaan BUMN. Di akhir Oktober 2016 situs belanja ini menyakan ada sekitar 4 ribu pelaku UKM menjadi mitra dari Blanja.com. Semua produk-produk UKM ini ditampilkan pada halam khusus di alamat https://www.blanja.com/kp/promo-ukm. Di dalamnya terdapat berbagai macam produk UKM, mulai dari makanan khas, kerajinan Indonesia hingga aksesoris asli karya anak lokal.

Selain mendirikan produk-produk UKM, Blanja.com juga mendukung UKM melalui pelatihan dan pendampingan secara berkeseinambungan kepada mitra binaan UKM BUMN. Juga menjalin kerja sama bersama salah satu bank plat merah beberapa bank plat merah di tanah air untuk memberikan promo-promo menarik ke pelanggan agar produk UKM dapat bersaing dengan produk lainnya.

Krakatau Mall

Bisnis biji kopi atau olahan kopi di Lampung memiliki potensi yang sangat bagus. namun sayangnya penerapan teknologi masih sedikit diaplikasikan oleh masyarakatnya, sehingga luasnya pasar yang dijangkau masih terbatas. Inilah yang menjadi latar belakang pemerintah lampung mendirikan situs jual beli online Krakataumall.com. Online marketplace ini dibangun untuk memberi solusi kepada para petani kopi dan pelaku bisnis produk-produk kopi yang ingin melebarkan bisnisnya. Di Krakataumall.com, pengusaha dapat membuka toko dan menampilkan produk dengan mudah dan lebih ekonomis. Tidak hanya itu saja, produk-produk yang Anda tampilkan juga akan terindex dan muncul di halaman utama Google Search.

Banyuwangi Mall

Tidak hanya pemerintah Lampung saja yang rupanya mendukung penuh UKM di daerahnya. Pasalnya Banyuwangi juga melakukan hal yang serupa. Dalam upaya untuk lebih memprkuat daya saing pelaku Usaha Kecil Menengah, Pemerintahan Kabupaten Banyuwangi juga meluncurkan digital market yang diber nama Banyuwangi Mall. Ini merupakan situs belanja khusus bagi UMKM Banyuwangi yang beralamatkan di www.banyuwangi-mall.com dirancang untuk menjembatani produsen dan konsumen dalam melakukan transaksi. Program ini digagas Pemkab Banyuwangi dengan menggandeng Bank Negara Indonesia (BNI). Target tim Banyuwangi Mall menargetkan lebih dari 3.000 UMKM bergabung menjadi mitra di marketplace online ini.

Bali Mall

Bali Mall remi berdiri pada Agustus 2016 di bawah perusahaan PT Balimal Marketplace. Balimall adalah e-commerce yang memiliki dua lini bisnis, pertama adalah menjual produk-produk khas pulau Balu mulai dari fashion, cinderamata, oleh-oleh dan lainnya. Kedua adalah untuk menjual voucher sebagai unsur penambah experience konsumen terhadap Bali.

Agar UKM bisa berkompetisi di pasar online, ada beberapa peningkatan kualitas dilakukan oleh Balimall, misalnya quality control dari standar packing dan striker untuk menandakan produk yang dibeli berasal dari situs Balimall. Untuk menjadi merchant di platform ini pihak Balimall terlebih dahulu melakukan kunjungan lokasi kerja agar dapat melihat langsung bagaimana proses kerjanya. persyaratan lain adalah minimal bisnis sudah di jalankan selama 1 tahun dan menyanggupi untuk menyediakan stok barang minimal lima buah per itemnya dan memiliki 20 SKU yang berbeda.

Suci Rahmadhani
Suci Rahmadhanihttps://goukm.id/
Content writer GoUKM.id dan marketing GoUKM Training Center. Contact saya di sucirahmadh@gmail.com.
RELATED ARTICLES