Thursday, November 21, 2024
spot_img
HomeJadwal Pelatihan Usaha UMKM (Kursus Online dan offline)Daftar Tempat Kursus Akuntansi Keuangan Dasar untuk UKM

Daftar Tempat Kursus Akuntansi Keuangan Dasar untuk UKM

Buat pembukuan dan pembukuan keungan untuk bisnis memang tidaklah mudah. Meskipun sekarang sudah banyak aplikasi-aplikasi keuangan yang dapat membantu Anda untuk mencatat keluar masuk uang sampai dengan penyusunan jurnal keuangan, tapi untuk menggunakannya minimal Anda harus sedikit memahami dasar dunia akunting terlebih dahulu. Dan untuk memperolehnya, bisa saja dengan membaca-baca buku akunting atau dengan mengikuti kursus akuntansi.

Di Jakarta sendiri sudah banyak sekali pelatihan singkat akunting yang diselenggarakan oleh berbagai lembaga kursus. Dari semua agenda pelatihan keuangan tersebut tidak hanya ditujukan untuk karyawan saja tapi juga pelaku bisnis, pelajar, bahkan ibu rumah tangga. Di pelatihan ini diperlukan untuk menciptakan sumber daya manusia yang paham akan dasar penyusunan laporan keuangan.

Baca juga ; Kursus digital marketing fundamental 

Materi yang diberikan ditekankan pada pemahaman konsep dasar dan lanjutan akuntansi, serta penerapan akuntasi. Nah, jika Anda berminat untuk mengikuti pelatihan ini berikut beberapa rekomendasi tempat kursus akuntansi dasar.

Kursus Ikatan Akuntan Indonesia

Kegiatan pelatihan ini diselenggarakan oleh lembaga Ikatan Akuntan Indonesia bertempat di Jl. Jend Ahmad Yani Perkantoran Bekasi Mas Blok.B No.29, Bekasi Barat. Dalam pelatihan ini menargetkan segala praktisi yang ingin belajar akuntansi. Materi yang akan diberikan difokuskan pada pembahasan penerapan perlakukan akuntansi yang sesuai dengan Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK), seperti dasar-dasar akuntansi, akuntansi aktiva, akuntansi kewajiban dan ekuitas, penyusunan neraca, penyusanan laporan laba rugi, penyusanan arus kas, penyusunan laporan perubahan ekuitas, dan dasar analis laporan keuangan. Kelas pelatihan ini baru mulai dibuka pada tanggal 20 Mei 2017. Dengan waktu pelatihan setiap hari Sabtu dan Minggu pukul 08.00 – 12.15 WIB dan terbuka untuk siapa saja yang ingin belajar akuntansi. Bagi anggota biaya pelatihan dikenakan Rp 3.600.000, sedangkan yang bukan anggota sebesar Rp 4.000.000.

Kursus Dasar Atma Jaya

Melalui kursus yang diselenggarakan oleh Fakultas Ekonomi Universitas Atma Jaya ini menawarkan solusi untuk membantu peserta agar dapat menganalisis transaksi bisnis, melakukan pencatatan transaksi ke dalam jurnal sampai dengan penyelesaian siklus akuntansi untuk perusahaan perseorangan yang bergerak di bidang jasa dan dagang, serta mengaplikasikan penyelesaian siklus akuntansi dengan bantuan software Myob.

Untuk waktu kursus peserta bisa memilih kelas weekend ataupun hari kerja. Di kelas weekend dilangsungkan pada hari Sabtu pukul 08.00 – 12.30 WIB. Sedangkan untuk kelas malam, peserta wajib hadir pada hari Senin sampai Rabu pukul 18.30 – 20.30 WIB.  Biaya untuk mengikuti pelatihan ini sekitar Rp 2.000.000.

Kursus AMZ

AMZ adalah lembaga pelatihan yang berlokasi di jalan D.I. Panjaitan No. 45 Jatinegara, Jakarta Timur, Gedung Pembina Graha. Kelas akuntansi keuangan di lembaga kursus AMZ ini didominasi oleh peserta kalangan karyawan dan pemilik usaha. Metode pembelajaran yang diterapkan adalah teori dan praktek langsung dengan menggunakan software akuntansi. Sehingga memudahkan peserta untuk membuat laporan keuangan perusahaan secara manual dengan menggunakan Microsoft Excel atau aplikasi akuntansi lainnya.

Sementara itu, untuk materi kelas yang diberikan meliputi pengetahuan dasar tentang akuntansi, penyusanan laporan keunagan secara manual dengan excel, laporan keuangan perusahaan jasa, jurnal umum, buku besar dan neraca saldo, penyusanan laporan keuangan neraca, laba rugi, ekuitas dan arus kas, jurnal penutup, dan masih lain-lainnya. Untuk jadwal pelatihan peserta bisa memilih hari 3 hari kelas yaitu pada hari Sabtu, Senin – Rabu atau Selasa & Jumat dengan total pertemuan sebanyak 3 hari. Untuk biaya yang dibutuhkan sekitar Rp 1.500.000.

Kursus Magistra Utama

Magistra Utama adalah lembaga kursus yang sudah memiliki beberapa cabang di Jawa Timur dan Jawa Tengah. Di sini peserta bisa memilih 9 program keahlian di bidang-bidang tertentu, seperti akuntansi, administrasi, perhotelan, paramedic, informatika, internet marketing, mobile app dan desain grafis. Untuk mengikuti pelatihan akuntansi bisnis, peserta bisa memilih program Akuntansi Perusahan dan Perbankan dengan total biaya pendidikan sebesar Rp 8.595.000.

Kursus Cyber Solution

Cyber Solution membuka beberapa program kursus, salah satunya adalah program akuntansi dan pajak. Lembaga kursus ini bertempat di Ruko Mutiara Karawaci Block C-19 Lippo Karawaci Tangerang, Banten. Selain di Banten, Cyber Solution juga membuka cabang di daerah Pondok Cabe, Serang, Jakarta dan juga Palembang. Materi yang diberikan seputar membuat laporan keuangan dengan menggunakan program GL, Membuat arus kas, pengenalan dan penyusunan jurnal, aktiva tetap dan PSAK No.1 penyajian laporan keuangan. Biaya pelatihannya sekitar Rp 2.500.000 dengan durasi 8 sesi pertemuan.

Kursus Akuntansi Dian Institute

Bagi Anda yang berlokasi di Sidoarjo, Jawa Timur, lembaga pelatihan Dian Institute bisa jadi pilihan. Dian Institute bertempat di jalan Thamrin No.9-11, Sidokumpul, Sidoarjo, Jawa Timur. Metode belajar yang digunakan Dian Institute adalah praktek langsung, sehingga memudahkan peserta untuk membuat laporan keuangan perusahaan secara manual dengan menggunakan software komputer. Untuk program kursusnya Dian Institute menawarkan 3 pilihan program, yaitu Akuntansi keuangan, komputer akuntansi dan perpajakan.

Pada program akuntansi keuangan pertemuan berlangsung selama 2x seminggu dengan biaya kursus sebesar 100.000 per bulan. Untuk komputer akuntansi jumlah pertemuan sebenyak 15x dengan estimasi waktu belajar 1.5 jam dan dengan biaya sebesar Rp 400.000 sampai lulus. Sedangkan program perpajakan total pertemuan 15x dengan estimasi lama pertemuan 1.5 jam. Untuk SPT Perorangan Uang Kursus dikenakan Rp 800.000, sementara SPT Badan Uang Kursus sebesar Rp 1.800.000.

Kursus LP3I Course Center

LP3I Course Center merupakan lembaga kursus dibawah naungan LP3I yang terdiri dari beberapa program kursus, seperti Bahasa asing, komputer, dan akunting. Materi diberikan oleh beberapa pengajar yang sudah berpengalaman dibidangnya hingga 20 sesi pertemuan. Untuk biayanya LP3I kisaran yang dikenakan oleh peserta sekitar Rp 450.000 hingga Rp 2.500.000.

Kursus Keuangan dan Komputer Akuntansi PPA UI

Pelatihan akuntansi yang diselenggarakan oleh Pusat Pengembangan Akuntansi (PPA) UI tidak hanya diikuti oleh staf akuntansi, tapi juga pengacara dokter dan pengusaha kecil menengah. Pelatihan yang bertempat di jalan Salemba Raya No. 4, Jakarta Pusat, Kampus UI Salemba ini bertujuan untuk menciptakan lulusan yang mampu menyusun laporan keuangan perusahaan secara manual maupun terkomputerasi. Untuk waktu pelatihan peserta bisa memilih hari kerja maupun saat weekend. Biaya yang dibutuhkan untuk mengikuti pelatihannya sekitar Rp 4.100.000 hingga Rp 4.500.000.

Kursus Internusa

Untuk yang berdomisili di daerah Bekasi dan sekitarnya, ada tempat kursus bernama Internusa yang berlokasi di jalan Ciremai Raya No.24, Kayuringin, Bekasi. Kursus komputer akuntansi ini menyediakan 2 pilihan kelas, yaitu Kelas Reguler dan Kelas Weekend. Untuk kelas Reguler ada pada hari Senin & Rabu, Selasa & Kamis, Selasa & Jumat. Sedangkan untuk Kelas Weekend hanya pertemuan hanya berlangsung hari Sabtu saja. Untuk biaya yang dikenakanan sekitar Rp 500.000 hingga Rp 1.800.000.

Kursus Grand Patra

GrandPatra merupakan lembaga kursus akuntansi yang bertempat di Bekasi Ruko Grand Mall, Kranji, Bekasi Barat. Dengan mengikuti kursus akunting di GrandPATRA peserta akan diajarkan bagaimana menggolongkan dan mencatat jurnal penyesuaian, membuat Neraca Lajur dan menyusun laporan keuangan, membuat jurnal penutup, jurnal pembalik dan jurnal khusus, membuat buku besar ( Ledger ) dan masih banyak lagi.

Selain di Bekasi, lembaga pelatihan ini juga membuka program pelatihan akuntansi di berbagai kota seperti, di Bandung, Surabaya, Medan, Ujung Pandang dan Semarang. Untuk biaya kursus dikenakan sebesar Rp 1.000.000 dengan total 8 kali pertemuan.


GoUKM Media Services menghadirkan GoUKM Training Center (GTC) lembaga pelatihan kursus, training, workshop hingga in-house training untuk memulai usaha, UKM dan korporasi. Berbagai Jenis program, Program kursus Kuliner, Non Kuliner, Program Keterampilan, Workshop, Franchise, Legalitas dan Digital. Dapatkan detail [ Program Kursus Pelatihan Workshop GoUKM Training Center ]

Pendaftaran dan Informasi :
GoUKM Training Center l
Jalan Gunung Sahari Xl No 76A Jakarta Pusat 10720
Atau Hubungi Salah Satu Kontak Berikut :
WhatsApp/Call  [ 081388319900 ] (Suci)
Form Online [ KLIK DISINI ]
E-Mail  [ goukmid@gmail.com ]

Suci Rahmadhani
Suci Rahmadhanihttps://goukm.id/
Content writer GoUKM.id dan marketing GoUKM Training Center. Contact saya di sucirahmadh@gmail.com.
RELATED ARTICLES