Thursday, November 21, 2024
spot_img
HomeTips UKM4 Aplikasi Pembukuan Sederhana Untuk Android

4 Aplikasi Pembukuan Sederhana Untuk Android

Sebagai pemilik bisnis yang skalanya masih kecil, UMK pasti membutuhkan alat bantu untuk mencatat keuangan dan transaksi. Karena dengan begitu, akan memudahkan UMK mencatat kemana saja dana mengalir, untuk apa saja, dari siapa, berapa jumlahnya bahkan perhitungan untung dan ruginya.

Karena teknologi sekarang sudah semakin maju, ada beberapa aplikasi berbasic Android untuk pembukuan sederhana. Anda bisa mendownloadnya di play store Android dan App Store iOS. Langsung saja yuk disimak ada apa saja aplikasinya :

Buku warung

Buku warung adalah salah satu aplikasi yang memudahkan pengusaha UKM dalam mencatat pembukuan usahanya secara digital. Disini juga Anda disediakan cara pencatatan keuangan yang sederhana, mudah, juga efisien. Karena aplikasi ini gratis. Beberapa fitur di BukuWarung adalah sebagai berikut :

  1. Pencatatan utang piutang
  2. Mengirim tagihan via WhatsApp dan SMS
  3. Pencatatan Pengeluaran dan Pemasukan
  4. Laporan keuangan dan laporan utang
  5. Kartu nama

Moodah

Moodah adalah salah satu aplikasi oenbukuan dan catatan keuangan usaha harian yang mudah digunakan dan sudah dipercaya lebih dari 40.000 UMK. Aplikasi asli anak bangsa ini mempunyai beberapa fitur seperti :

  1. Tambah logo usaha pada Invoice, laporan keuangan, laporan penjualan, dan laporan laba rugi.
  2. Kirim invoice dan tagihan pembeli cukup melalui Whatsapp!
  3. Tampilan anti ribet, catat keuangan usaha dan catat hutang jadi mudah!
  4. Catat seluruh transaksi pemasukan dan pengeluaran bisnis Anda
  5. Catat hutang dan piutang usaha online shop dan banyak lainnya
  6. Kirim bukti catatan hutang jatuh tempo melalui Whatsapp serta pengingatnya
  7. Laporan penjualan, neraca keuangan, laba rugi, dan arus kas harian hingga bulanan otomatis
  8. Unduh / download laporan keuangan usaha dan laporan penjualan dalam bentuk PDF dan Excel!
  9. Ketahui profit usahamu saat itu juga!
  10. Bagikan price list / list harga produk Anda
  11. Catat dan kelola stok produk usaha kecil Anda
  12. Keamanan data yang terjamin!
  13. 100% Gratis, Aman, Mudah

Baca Juga : Peluang usaha Makanan Ringan 

Aplikasi buku kas

Aplikasi bukukas merupakan aplikasi yang dapat membantu pelaku usaha. Khususnya UMK dan UMKM dalam mengelola keuanganya. Beberapa fitur yang bisa Anda nikmati seperti :

  1. Fitur transaksi yang menyajikan data transaksi per hari, per minggu atau per bulan.
  2. Fitur laporan keuangan yang dapat membantu untuk memperoleh laporan laba rugi, laporan hutang piutang dan laporan pelanggan.
  3. Fitur catat berfungsi untuk melakukan pencatatan dari total penjualan dan total pengeluaran.
  4. Fitur hutang piutang yang mencatat transaksi utang piutang secara detail agar pembayarannya terkontrol dengan baik.
  5. Fitur kartu nama digital yang memudahkan pelaku usaha untuk promosi usaha ke pelanggan.
  6. Fitur Multi Book yang mengelola catatan pembukuan transaksi keuangan dari beberapa usaha yang kalian jalankan.

CrediBook

CrediBook adalah aplikasi keuangan digital yang menampilkan pencatatan dan pembukuan keuangan harian yang cocok untuk UMKM dan bisnis lainnya.

Pencatatan keuangan CrediBook cocok untuk menggantikan buku kas kertas di toko atau warung, mulai dari pencatatan pendapatan dan pengeluaran, pencatatan hutang usaha, hingga pembuatan laporan laba. CrediBook juga dapat digunakan untuk memantau akuntansi UMKM.

Beberapa fitur yang tersedia di CrediBook seperti :

  1. Catat Transaksi Pengeluaran dan Pemasukan Keuangan Harian
  2. Catat Utang Piutang
  3. Catatan Pengutang dan Pemberi Utang Saling Terhubung
  4. Pinjaman Modal Usaha
  5. Bayar Tagihan Utang via Fitur Pembayaran
  6. Cetak Struk Transaksi
  7. Pembukuan Usaha / Bisnis
  8. Pembukuan akuntansi
  9. Seluruh Data Tersimpan Aman
  10. Catat Transaksi Utang Piutang Per Pelanggan
  11. Kelola Lebih dari 1 Buku Utang
  12. Atur Jatuh Tempo Pelanggan
  13. Tagih Utang via WhatsApp atau SMS
  14. Kode OTP via WhatsApp
  15. SMS Notifikasi GRATIS
  16. Bisa digunakan lebih dari 1 hape
  17. Riwayat Utang Dapat Dipantau Pelanggan Melalui Tampilan Web
  18. Download Laporan
  19. Download Informasi Pelanggan
  20. Kartu Nama Digital
RELATED ARTICLES