Peluang Jasa Setrika Pakaian: Bisnis Upik Abu yang Memiliki Prospek Cukup Menjanjikan

kursus laundry kiloan GoUKM Training Center

Jasa setrika pakaian merupakan salah satu bisnis rumahan yang cocok dijalankan oleh para ibu rumah tangga yang ingin menambah uang belanja untuk keperluan dapur.

Modal yang digunakan dalam bisnis jasa setrika pakaian ini terbilang cukup terjangkau. Anda hanya perlu menyiapkan setrika uap, pewangi dan keterampilan menyetrika. Bisnis ini tergolong bisnis rumahan, sehingga Anda tidak memerlukan ruko sebagai tempat usaha.

Baca Juga: 5 Peluang Usaha Online yang Menguntungkan Bagi Para K-Popers

Peluang Bisnis Jasa Setrika Pakaian

Peluang bisnis jasa setrika pakaian terbilang cukup potensial, terutama di kota-kota besar. Kesibukan para ibu rumah tangga yang merangkap sebagai wanita karir tentu akan sangat sulit meluangkan waktunya dalam mengurus tugas rumah tangga. Seperti mencuci dan menyetrika.

Kegiatan mencuci pakaian mungkin masih sempat dikerjakan, dengan batuan mesin cuci. Tapi untuk menyetrika butuh tenaga dan waktu luang khusus untuk mengerjakannya. Disinilah letak peluang bisnis jasa setrika yang akan membantu meringankan beban mereka.

Jika Anda tertarik membuka bisnis jasa setrika pakaian, ada beberapa hal yang harus Anda persiapkan. Yuk simak penjelasannya!

Cara Memulai Bisnis Jasa Setrika Pakaian

Untuk memulai bisnis jasa setrika pakaian tentu membutuhkan beberapa perisapan, mulai dari menyiapkan peralatan hingga mengetahui teknis menyetrika yang baik dan benar. Berikut cara memulai jasa setrika pakaian:

Kuasai Teknik Menyetrika

Menguasai teknik menyetrika yang baik dan benar adalah salah satu kunci sukses dalam menjalankan jasa setrika pakaian. Pada umumnya, setrika befungsi untuk merapikan pakaian yang kusut dan membunuh mikroba yang terdapat pada pakaian.

Menyetrika bisa menjadi pekerjaan yang sulit. Banyaknya jenis kain, lipatan dan juga jahitan pada pakaian menjadi problema tersendiri bagi Anda yang akan menjalankan bisnis ini. Untuk itu diperlukan keterampilan dan ketelitian khusus dalam pengerjaanya.

Hindari beberapa kesalahan dan ketahui teknik menyetrika yang baik dan benar guna meminimalisir kerugian saat menjalankan bisnis jasa setrika pakaian.

Beberapa Kesalahan Saat Menyetrika

Berikut adalah beberapa kesalahan yang harus dihindari saat akan menjalankan bisnis jasa setrika pakaian:

Tidak Memilih Setrika yang Tepat

Penting bagi Anda yang akan menjalankan bisnis jasa setrika pakaian untuk memilih setrika terbaik yang ada saat ini. Setrika menjadi salah satu faktor penting untuk menentukan keberhasilan proses setrika pakaian yang dikerjakan.

Anda dapat membandingkan beberapa setrika untuk melihat fitur dan manfaatnya. Setrika bekualitas tinggi biasanya memiliki beberapa fitur bagus. Seperti tapak setrika yang terpasang dengan baik, sistem pengiriman uap yang baik, dan juga kapasitas panas tinggi.

Tidak Menggunakan Papan Setrika yang Tepat

Papan setrika akan sangat membantu dan mempermudah proses setrika yang Anda lakukan. Pastikan Anda membeli papan setrika atau meja setrika terbaik dengan ukuran yang sesuai dan material tahan lama. Papan setrika yang tahan lama biasanya berisi bantalan dan penutup yang bagus.

Baca Juga: Ingin Bisnis Untung Besar dan Tidak Rugi? Ini Dia Kumpulan Tips dan Inspirasi Pengusaha Sukses

Tidak Membaca Intruksi yang Tertera Pada Tag Pakaian

Anda harus mengetahui bahwa setiap pakaian memiliki perlakuan yang berbeda dalam proses menyetrika. Pastikan Anda membaca intruksi yang tertera pada label tag pakaian untuk meminimalisir kerugian dan kerusakan pakaian milik konsumen.

Tidak Membersihkan Setrika Secara Teratur

Memperhatikan kebersihan setrika juga sangat penting. Ada beberapa bagian setrika yang harus dibersihkan, termasuk tampungan air, alas setrika dan kabel beserta colokannya.

Anda bisa menggunakan air, cuka, atau baking soda untuk membersihkan setrika.  Ketiga bahan tersebut sangat efektif untuk menghilangkan noda yang menempel pada setrika. Seperti kotoran dan debu.

Setrika Baju Secara Tidak Beraturan

Pastikan ketika menyetrika pakaian, terutama kemeja, secara teratur dengan posisi yang tepat. Biasakan setrika pakaian ke satu arah agar baju terlihat rapi secara alami.

Itu dia beberapa kesalahan menyetrika yang bisa merugikan bisnis jasa setrika pakaian yang akan Anda jalankan. Penting untuk mempelajari dan mengetahui teknik yang tepat saat menyetrika untuk memberikan service terbaik bagi calon konsumen Anda.

Setelah mengetahui teknis menyetrika yang benar, langkah selanjutnya adalah menyiapkan perlatan yang dibutuhkan untuk menjalankan jasa setrika pakaian.

Menyiapkan Peralatan Jasa Setrika Pakaian

Berikut adalah beberapa peralatan yang dibutuhkan saat akan menjalankan bisnis jasa setrika pakaian:

Setrika

Setrika adalah alat utama dalam bisnis jasa setrika pakaian. Ada dua jenis setrika yang bisa Anda gunakan, setrika biasa dan setrika uap.

Setrika biasa tentu berharga lebih murah, dan tetap bisa Anda gunakan. Hanya saja dari segi kecepatan akan lebih cepat selesai mengerjakan orderan jika menggunakan setrika jenis uap. Keuntungan lainnya, setrika uap ini tidak membutuhkan listrik sama sekali. Dengan demikian, ketika listrik padam pekerjaan menyetrika Anda tidak terhambat.

Papan Setrika

Peralatan kedua yang harus Anda persiapkan adalah alas atau papan setrika. Sekarang ini guna mendukung proses kelancaran bisnis jasa setrika pakaian ada inovasi terbaru yaitu vacuum table.

Vacuum table atau meja setrika merupakan mesin untuk menyerap uap air yang ditimbulkan oleh setrika uap sehingga pakaian hasil setrika bisa langsung dikemas ke dalam kemasan. Tanpa harus menunggu proses pengeringan atau didiamkan beberapa menit.

Jika Anda mempunyai modal lebih, vacuum table ini bisa menjadi salah satu alat penunjang kelancaran bisnis jasa setrika pakaian yang akan dijalankan.

Baca Juga: Peluang Usaha Tata Rias untuk Wanita dan Pria

Pelicin Pakaian atau Pewangi

Semprotkan pelicin agar hasil cucian dapat maksimal, rapih dan wangi. Disarankan menggunakan pelicin yang mengandung anti bacterial.

Gunakan aroma pelicin yang sama dengan softener dan parfum laundry agar aromanya berpadu. Pada saat menggunakan pelicin, pastikan menyetrika pakaian hingga menguap dan kering. Tujuannya agar tidak apek sewaktu sudah dikemas dan akan digunakan oleh customer.  

Bagaimana, Anda tertarik untuk membuka bisnis jasa setrika pakaian? Sebagai salah satu peluang bisnis rumahan untuk ibu rumah tangga, jasa setrika pakaian sangat mudah untuk dijalankan. Semoga bermanfaat.