Agar Mesin Mie Awet, Lakukan Cara Ini Untuk Merawat Mesin Mie

cara merawat mesin mie

Membeli sebuah mesin mie tentunya tidaklah murah, harga sebuah mesin mie bisa mencapai dua juta rupiah. Sehingga memang perlu perawatan yang ekstra. Dan tentunya cara merawat mesin mie membutuhkan teknis yang khusus agar bisnis mie Anda bisa berjalan lancar.

Bagi pebisnis pemula, cara merawat mesin mie tentunya tidak mudah tidak boleh sembarangan membersihkannya. Dan yang harus diperhatikan dalam merawat mesin mie tidak boleh dibersihkan dengan menggunakan air karena bisa menimbulkan karatan pada mesin.

Sehingga jika terdapat noda atau kotoran pada mesin mie cukup dilap dengan air kering atau jika masih ada bekas bahan yang lengket pada mesin cukup dibersihkan dengan kain yang diberi sedikit minyak goreng.

Membersihkan mesin mie juga tidak boleh hanya bagian luar karena bagian dalam pun kotor jika tak dibersihkan. Sehingga mesin mie harus dibalik sehingga sisa-sia tepung atau bahan pembuat mie lainnya bisa keluar dan dibersihkan.

Mesin mie yang terbuat dari bahan selain stainless steel ternyata bisa menimbulkan karat apalagi jika terlalu lama disimpan. Apalagi jika mesin Sehingga mesin tidak boleh dibersihkan dengan air.

Cara Mencegah Karat Pada Mesin Mie

Pembersihan Mesin Mie Secara Rutin

Agar tidak terjadi karatan pada mesin mie lebih baik Anda melakukan perawatan yang rutin minimal seminggu sekali. Atau setelah pemakaian langsung dibersihkan sehingga bahan-bahan mie tidak tertinggal di mesin yang membuat mesin mie menjadi tersumbat dan susah dibersihkan jika sudah terlalu lama dibiarkan kotor.

Hindari Menggunakan Air

Meskipun membersihkan dengan menggunakan air lebih cepat dibandingkan jika menggunakan lap kering namun cara tersebut lebih baik dihindari untuk mencegah terjadinya karatan pada mesin.

Menggunakan Tepung Berprotein Tinggi

Baca Juga : Bisnis Kuliner Warunk Upnormal Bawa Mie Instan Naik Kelas

Ternyata menggunakan terigu berprotein tinggi bukan hanya membuat enak mie namun juga mencegah kerusakan pada mesin mie. Karena penggunakan tepung terigu berprotein rendah akan membuat adonan menjadi tidak kalis alias lengket sehingga membuat adonan menempel pada mesin mie sehingga sulit untuk dibersihkan jika sudah menempel. Lain halnya jika menggunakan tepung terigu berprotein tinggi, adonannya lebih kalis seperti tanah liat sehiingga bahan adonan tidak akan menempel pada mesin.

Bersihkan dengan sikat gigi atau kuas halus

Untuk membersihkan bagian yang sulit dijangkau Anda bisa membersihkannya dengan sikat gigi atau kuas yang halus. Usahakan dengan sikat gigi atau kuas yang bulunya lembut dan menggunakan minyak goreng agar kotoran mudah untuk dibersihkan.

Lalu bagaimana cara merawat mesin mie yang sudah terlanjur berkarat ??atau membersihkannya terlanjur menggunakan air

Pertama

Mesin mie yang sudah terlanjur berkarat maka hal yang oertama dikakukan adalah dengan menyiapkan spon almunium yang kering kemudian disiram dengan minyak goreng secukupnya setelah itu mesin yang terkena karatan juga disiram dengan minyak goreng. Kemudian bagian yamng berkarat itu digosok-gosok dengan spon almunium kering hingga karatnya berjatuhan

Kedua

Anda diajak untuk membuat bahan adonan yang berupa tepung terigu. Jika bisa menggunakan tepung terigu yang berprotein tinggi sehingga ketika ditambahkan air adonan menjadi elastis dan seperti tanah liat. Caranya dengan menambahkan 50 gr tepung terigu berkualitas terigu berkualitas tinggi dengan lima sendok makan air panas. Setelah itu uleni tepung menjadi adonan dan pastikan adonan tersebut liat dan elastis kemudian jika adonan sudah terasa kering maka tambahkan air panas.

Ketiga

Setelah itu adonan tepung yang bentuknya seperi tanah liat digiling dengan mesin mie. Dan lakukan berulang-ulang hingga karat-karat terangkat sempurna dan menempel di tepung terigu. Lakukan berulang hingga tidak ada lagi karat di mesin mie.

Keempat

Setelah itu bersihkan mesin mie dengan kain kering dan simpan mesin mie di tempat yang kering. Biasanya setelah melakukan treatmen tersebut Anda bisa menggunakan karat pada mesin mie Anda bisa hilang. Namun jangan sampai terjadi karatan kembali, karena jika tidak akan lebih sulit dibersihkan.

Namun jika karatan pada mesin mie Anda terus terjadi lebih baik Anda langsung menghubungi teknisi atau jika garansi pada mesin mie Anda masih berlaku Anda bisa membawanya ke toko tempat Anda membeli atau langsungĀ  ke pusat service mesin mie yang biasanya tertera pada kartu garansi.

Biasanya garansi berlaku selama setahun atau dua tahun setelah pembelian mesin mie. Jika masih berlaku garansi biasanya service yang dilakukan tidaklah bayar.